Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kini Dikenal sebagai "Celebrity Chef", Lord Adi Masih Anggap Dirinya Petani Cabai

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/@adi.mci8
Adi MasterChef Indonesia Season 8.
|
Editor: Fitri Nursaniyah

JAKARTA, KOMPAS.com - Suhaidi Jamaan atau akrab disapa Lord Adi mengaku masih menganggap dirinya sebagai seorang petani cabai.

Padahal, kini nama Lord Adi sudah dikenal oleh banyak masyarakat Indonesia berkat penampilannya di acara MasterChef Indonesia Season 3.

Terhenti di Top 3 tak menghentikan keberuntungan Lord Adi untuk bisa terkenal, buktinya ia kini justru kebanjiran tawaran kolaborasi dengan banyak YouTuber.

Baca juga: Lord Adi Ajak Warganet Cari Ricky Parlanti, Chef Asal Italia yang Jadi Gurunya

Dalam wawancara terbaru dengan Ade Koerniawan, Lord Adi yang ditanya soal siapa dirinya sebenarnya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak disangka, bukan label "Celebrity Chef" yang ia bawa, Lord Adi justru menganggap dirinya sebagai petani cabai.

"Gue seorang petani cabai," kata Lord Adi sebagaimana dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Ade Koerniawan, Rabu (8/9/2021).

Baca juga: Lord Adi Ulang Tahun, Dapat Kado Rp 50 Juta dari Crazy Rich Medan

Setelah pulang kampung ke Tanah Datar, Sumatera Barat, diakui Adi, ia kembali menjalani aktivitas rutin sebagai petani.

Lord Adi merawat sendiri ladang cabai yang ia miliki di kampung halaman.

"Gue masih merasa gue petani cabai, gue masih lagi bertani kan yesterday, gue masih lagi jaga ladang gue," kata Lord Adi.

Baca juga: Buka-bukaan Lord Adi dan Jesselyn MasterChef soal Kedekatan Mereka

Bagi Adi, menjadi seorang petani adalah pekerjaan yang ia sukai.

Hal itu karena, menjadi petani menuntut dia untuk bekerja keras secara fisik.

Adi mengaku senang melakukan pekerjaan-pekerjaan kasar seperti menjadi petani cabai.

Baca juga: Cerita Saat Lord Adi dan Jesselyn Bikin Perjanjian hingga Semakin Dekat

Tapi, tak bisa dipungkiri Adi juga senang bekerja menjadi seorang chef.

"I am, and who i am, gue tuh sebenernya petani, tapi siapa gue sebenarnya?" ucap Lord Adi.

"Gue itu memang seorang chef, seorang yang suka masak, gue suka mengeksplor dalam masakan, tapi ada sometimes gue tuh suka bertani itu, kerja-kerja yang keras itu," tutur dia.

Baca juga: Ditanya Jesselyn MasterChef Apakah Dirinya Spesial, Lord Adi Jawab Begini

Selain memosisikan diri sebagai seorang juru masak dan petani, Adi juga mengaku tak luput bertanggung jawab dengan perannya sebagai sosok ayah bagi anak-anak di rumah.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi