Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Tak Terima Sakit Distonia, Ferry Irawan Pernah Ingin Akhiri Hidup

Baca di App
Lihat Foto
Ady Prawira Riandi/ Kompas.com
Aktor Ferry Irawan menghadiri sidang perdana kasus perceraiannya dengan Anggia Novita di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (26/8/2021).
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Gara-gara terkena penyakit distonia, artis Ferry Irawan pernah dua tahun tak berdaya di tempat tidur.

Penyakit itu menyerang saraf motorik otak kecilnya sehingga gerak tubuhnya tidak terkendali.

"Tahun 1999 sampai 2001 aku enggak bisa ngapa-ngapain, hanya bisa di tempat tidur," ujar Ferry Irawan, dikutip dari kanal YouTube Melaney Ricardo, Rabu (8/9/2021).

Ferry pun diurus orangtuanya.

Baca juga: Ferry Irawan Ungkap Kronologi hingga Divonis Sakit Distonia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Terakhir itu aku mikir udah deh aku suicide aja deh, akhirin hidup aku aja deh. Kayaknya udah nih. Sampai aku bentur-benturin kepala ke tembok," tutur pria kelahiran tahun 1977 itu.

Pemain sinetron Istri Pilihan itu nyaris berbuat nekat. Dia menyatakan langsung di depan ibunya hendak mengakhiri hidup.

"Sampai segitunya," ujar Ferry mengenang masa lalu.

Baca juga: Stadium 3 Distonia, Ferry Irawan Berharap Penyakitnya Tak Bertambah Parah

Ferry merasa ada yang tidak adil karena dia mengalami penyakit berat di saat kariernya sedang bagus.

Sampai sekarang pun Ferry belum sembuh total dari penyakitnya.

Ia tergolong distonia stadium tiga.

Baca juga: Ungkap Kondisi Saat Distonia-nya Kambuh, Ferry Irawan: Kepala Miring, Ngeces Terus

Jika penyakit itu sedang kambuh, tubuhnya bisa tremor dan kejang-kejang tak terkendali meskipun ditahan orang lain.

Pada Juni lalu ia juga mengalami pembuluh darah pecah dan saraf terjepit.

Dokter menyarankan operasi, tetapi Ferry terkendala biaya. Dia hanya berharap sakitnya tidak bertambah parah.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi