Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Amora Lemos Ulang Tahun, Atta Halilintar: Semoga Jadi Penyanyi Hebat seperti Mimi

Baca di App
Lihat Foto
YouTube AH
Atta Halilintar saat memberikan kado teddy bear untuk Amora Lemos
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - YouTuber Atta Halilintar mengucapkan selamat ulang tahun serta mendoakan adik iparnya, Amora Lemos.

Amora Lemos, putri pertama Krisdayanti dan Raul Lemos, baru saja merayakan ulang tahun ke-10 pada Minggu, (5/9/2021).

Untuk merayakan ulang tahun Amora, Atta Halilintar datang bersama istrinya Aurel Hermansyah, ke rumah Krisdayanti.

"Semoga cita-citanya tercapai, doa-doanya terkabulkan. Jadi penyanyi hebat kayak Mimi (Krisdayanti)," ujar Atta Halilintar kepada Amora, dikutip dari kanal YouTube AH, Kamis (9/9/2021).

Baca juga: Atta dan Aurel Beri Kado Boneka Teddy Bear Besar untuk Amora

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat masuk ke momen pemotongan kue ulang tahun, Atta Halilintar meminta adik Amora, Kellen Lemos, untuk mendoakan sang kakak.

Kellen yang baru berusia delapan tahun itu tampak malu-malu saat diminta untuk memberikan doa dan harapan untuk kakaknya.

"Sayang enggak kamu sama kakak? Sayang? Kalau sudah besar nanti dijagain kakaknya, kan perempuan soalnya," tutur Atta Halilintar kepada Kellen.

Mendapat pesan dari Atta Halilintar, Kellen hanya mengangguk tanda akan mengingat pesan dari kakak iparnya itu.

Baca juga: Aurel dan Atta Rayakan Ulang Tahun Amora, Raul Lemos: Indahnya Kebersamaan

Melihat tingkah Kellen, Atta Halilintar yang merasa gemas langsung memeluk serta meremas pipinya.

"Kita doa yang terbaik, tercapai semua cita-citanya, jadi anak sholeha, nurut sama orangtua," ucap Krisdayanti.

Diketahui, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah memberikan hadiah boneka beruang berukuran besar dan satu unit permainan Nintendo Switch untuk Amora Lemos.

Baca juga: Borong 5 Truk, Atta Halilintar Bagi-bagi Makanan Gratis

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi