Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Bioskop CGV Dibuka Lagi secara Bertahap Mulai 16 September

Baca di App
Lihat Foto
Dokumentasi CGV
Arena pemutaran di bioskop CGV.
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar gembira bagi para pencinta film yang sudah rindu nonton di bioskop.

Public Relation Manager CGV Marsya Gusman mengatakan, bioskop CGV di Jakarta akan segera beroperasi kembali.

"Untuk berapa dan di mana sajanya, kami masih belum bisa pastikan karena menurut imbauan hanya zona hijau saja, tapi sejauh ini Jakarta akan menjadi prioritas," kata Marsya Gusman kepada Kompas.com, Selasa (14/9/2021).

Baca juga: BioskopOnline Dukung Pembukaan Kembali Bioskop Konvensional

Karena hanya zona hijau yang diperbolehkan, Marsya mengatakan pembukaan bioskop CGV akan dilakukan secara bertahap.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rencananya, bioskop CGV akan menyambut kembali pengunjung pada lusa.

"Pembukaan rencana dimulai tanggal 16 September 2021. Untuk lokasi akan di-share lebih lanjut melalui social media CGV," kata Marsya.

Baca juga: Sinopsis King Richard, Will Smith Lahirkan Atlet Dunia, Segera di CGV

Marsya mengungkapkan bahwa CGV telah menyiapkan sejumlah film pilihan yang akan disajikan menyusul rencana pembukaan bioskop.

Di antara film tersebut adalah Black Widow, Shang-chi, Still Water hingga Blackpink: The Movie.

Adapun, pengelola bioskop CGV memberikan syarat untuk seluruh pengunjung yakni sudah melengkapi vaksin sebanyak 2 kali.

Baca juga: Sinopsis Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas, Segera di CGV

Pengunjung juga harus menunjukkan bukti vaksin tersebut melalui aplikasi Pedulilindungi.

Selain itu, kapasitas penonton di dalam teater studio juga dibatasi sebanyak 50 persen dan pengunjung bioskop hanya untuk usia 12 tahun ke atas.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi