Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Sinopsis Dopesick, Perusahaan Farmasi Penyebab Kecanduan Obat-obatan

Baca di App
Lihat Foto
IMDb
Serial Dopesick dapat disaksikan mulai 13 Oktober 2021 di Hulu.
|
Editor: Rheisnayu Cyntara

JAKARTA, KOMPAS.com - Dopesick, serial asal Amerika Serikat, dapat disaksikan mulai 13 Oktober 2021 di layanan streaming Hulu. 

Mini series ini dibintangi sejumlah aktor kenamaan seperti Michael Keaton, Peter Sarsgaard, Michael Stuhlbarg hingga Will Poulter.

Bergenre drama, serial ini dibuat berdasarkan novel Dopesick: Dealers, Doctors and the Drug Company that Addicted America karya Beth Macy

Baca juga: Sinopsis Hometown, Drama Korea Misteri Thriller Terbaru di Viu

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dopesick bercerita tentang perusahaan farmasi yang menimbulkan bencana kecanduan obat-obatan di Amerika Serikat. 

Kisah bermula ketika Dr. Samuel Finnix (Michael Keaton) meresepkan suatu obat bernama OxyContin kepada seorang pasien.

Meskipun ragu pada awalnya, perwakilan perusahaan farmasi Purdue mengatakan bahwa OxyContin tidak mengakibatkan kecanduan. 

Baca juga: Sinopsis The Day of Becoming You, Sepasang Kekasih yang Bertukar Tubuh

Mendengar perkataan perwakilan farmasi, Dr. Samuel menyarankan pasiennya untuk mengonsumsi obat tersebut sebanyak dua pil dalam sehari. 

Namun, obat tersebut tenyata sangat adiktif hingga membuat angka ketergantungan, overdosis, kejahatan meningkat. 

Bencana tersebut membuat Dr. Samuel mengetahui bahwa perusahaan farmasi Purdue telah menutupi kebenaran tentang OxyContin. 

Baca juga: Sinopsis Tunnel Episode 6, Tersangka Pembunuhan dan Masa Lalu Gwang Ho

Saksikan serial Dopesick yang akan segera tayang pada 13 Oktober 2021 di Hulu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi