Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Warkopi Tidak Merasa Mirip dengan Warkop DKI

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/@sepriad_97
3 pria yang viral karena mirip Warkop DKI. Dari kiri ke kanan: Alfin (mirip Indro), Dimas (mirip Kasino), dan Sepriadi (mirip Dono). Mereka punya konten dengan nama Warkopi
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Kemunculan grup Warkopi yang terdiri dari Sepriadi Chaniago, Alfred, dan Alfin Dwi Krisnandi cukup membuat publik penasaran.

Pro dan kontra muncul ketika mereka dianggap mirip personel Warkop DKI Dono, Kasino, dan Indro.

Namun pada anggota Warkopi justru merasa tidak mirip.

Baca juga: Ditegur Lembaga Warkop DKI, Alfin Warkopi: Ingin Ketemu Indro Warkop

“Saya merasa enggak mirip, yang bilang mirip kan teman-teman dan netizen. Makanya saya diajak bertiga gabung,” kata Sepriadi di kawasan Ciledug, Jakarta Selatan, Rabu (22/9/2021).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hal senada juga disampaikan oleh Alfin yang disebut mirip Indro Warkop.

“Saya juga enggak menyadari kalau ada kemiripan dengan Pakde Indro yang muda, semenjak saya viral ya sudah lanjutin aja siapa tahu ini rejeki saya,” ucap Alfin.

Baca juga: Warkopi Punya Keinginan Bertemu Indro Warkop DKI

“Saya sih sejak awal enggak merasa mirip, tapi netizen memiripkan, ya emang ciptaan Tuhan begini ya rejeki mungkin,” Alfred menimplai.

Belum lama ini Warkopi mendapat teguran tegas dari Lembaga Warkop DKI dan Indro Warkop.

Pasalnya Warkopi sudah meniru dan tidak meminta izin terlebih dahulu atas penampilan mereka.

Diketahui, Lembaga Warkop DKI memegang secara penuh hak eksklusif yang sah atas nama atau merk Warung Kopi Dono Kasino Indro atau Warkop DKI.

Baca juga: Alfin Warkopi: Haters Make Me Famous

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi