Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Fokus Turunkan Berat Badan, Ivan Gunawan Lupa Rasanya Manis

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/@ivan_gunawan
Ivan Gunawan memberikan respons setelah diberitakan seakan-akan meninggal dunia.
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Bagi pembawa acara Ivan Gunawan, menjalankan diet demi menurunkan berat badan adalah sebuah komitmen.

Tetapi, komitmen tersebut membuat Ivan Gunawan lupa dengan rasa makanan dan minuman manis.

Baca juga: Ivan Gunawan Diet Setelah Gula Darah Tinggi dan Tak Ingin Minum Obat seperti Ayah

"Jadi, gue sekarang kayak sudah lupa gitu rasa minuman manis kayak apa, rasanya kue kayak apa," ungkap Ivan Gunawan dikutip Kompas.com dari kanal YouTube-nya, Jumat, (24/9/2021).

Pemilik nama lahir Ivan Gunawan Putra itu menceritakan ketika rekan kerjanya, Ruben Onsu, membawa kue manis ke tempat kerja.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Sebelum Berat Badan Turun, Ivan Gunawan Harus Gunakan Sambungan Seat Belt di Kursi Pesawat

Kata Ivan Gunawan, kue tersebut berisi abon dan di tengah-tengah ada mayones.

"Mayones gue sudah enggak boleh, roti enggak boleh, abon enggak boleh," ucap Ivan Gunawan.

Baca juga: Sebelum Sukses Diet, Ivan Gunawan Pernah Sakit Hati Dapat Pertanyaan Ini

Lalu, yang dilakukan Ivan Gunawan sangat tidak terduga dan itu merupakan sebagai bentuk komitmennya menjalani diet penurunan berat badan.

"Lu tahu gue ngapain? Gue sobek itu roti, gue taruh di hidung gue, gue cuma cium-cium doang itu baunya," ucap Ivan Gunawan sambil tertawa.

"Gue mau makan takut dosa. Lu setuju enggak kalau diet itu komitmen?" kata Ivan Gunawan melanjutkan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi