Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Jalan-jalan ke Pasar di Los Angeles, Maia Estianty: Bersih Banget

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/@maiaestiantyreal
Maia Estianty mengalami perubahan warna rambut seiring bertambah usia.
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Produser musik Maia Estianty terkesima melihat pasar yang ada di Los Angeles, Amerika Serikat.

Maia mengunjungi Farmers Market yang dekat dengan rumah Irwan Mussry untuk mencoba makanan favorit suaminya, yakni fresh corned beef.

Selesai makan, Maia jalan-jalan berkeliling pasar tersebut bersama sang suami.

Baca juga: Kulineran Bareng Irwan Mussry di Los Angeles, Maia Estianty: Enggak Bisa Jauh dari Nasi Putih

"Sekarang kita jalan di area sini ada pasar-pasar kecil, tapi bersih banget ya, coba kita bandingin sama pasar Indonesia sama enggak kira-kira, guys," ujar Maia Estianty seperti dikutip dari vlog di kanal YouTube MAIA ALELDUL TV, Selasa (28/9/2021).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam vlog itu, Maia menunjukkan situasi pasar yang lumayan ramai, tetapi tetap tertib dan bersih.

Terlihat juga pengunjung mengenakan masker.

Baca juga: Mengenal Penyakit Rosacea yang Diidap Maia Estianty

"Ini aku mau ke tempat cabai yang namanya aneh-aneh, jadi semua cabai, tapi namanya aneh," kata Maia.

Ibu Al El Dul itu sesekali membaca botol cabai yang terpampang di toko di pasar tersebut.

"Kita lihat ya namanya apa saja, langsung modar bahasa Jawa-nya, sudden death. Fiery fart," ujar Maia sembari menahan tawa.

Baca juga: Maia Estianty Alami Penyakit Rosacea, Penyakit Apa Itu?

Selain kuliner di Farmers Market, Maia juga mencicipi makanan di hotel, favoritnya adalah caviar.

Maia mengunjungi pula restoran legendaris The Ivy dan memesan menu favoritnya, lobster pasta dan tiram.

Diketahui, tak hanya berdua dengan Irwan, Maia juga ditemani keluarga sang suami yang telah lama tinggal di Los Angeles.

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi