Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Tissa Biani dan Dul Jaelani Saling Ungkap Sifat Masing-masing yang Tidak Disukai

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ MELVINA TIONARDUS
Penyanyi sekaligus aktor Dul Jaelani dan kekasihnya, aktrsi Tissa Biani saat ditemui di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (10/5/2021).
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan selebritas Tissa Biani dan Dul Jaelani buka-bukaan tentang sifat masing-masing yang mereka tidak sukai.

Dul Jaelani mengatakan, salah satu hal yang tak disukainya dari sang kekasih, yakni saat Tissa ngambek di depan umum.

Hal itu diungkapkan keduanya di kanal YouTube MAIA ALELDUL TV saat Q and A dalam rangka anniversary satu tahun Dul dan Tissa berpacaran.

Baca juga: Serius dengan Tissa Biani, Dul Jaelani: Aku Yakin Dia Bisa Jadi Ibu dari Anak-anakku

“Yang enggak suka kadang Tissa suka ngambek depan umum, kan aku sudah ngomong,” ujar Dul dikutip Kompas.com, Jumat (1/10/2021).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Namun, kata Dul, perlahan Tissa mulai mengubah sikapnya itu. Dia tak pernah lagi merajuk di depan umum.

“Sekarang sudah enggak, sejak aku ngomong kalau aku enggak suka. 'Aku malu kamu ngambek depan umum', sekarang dia enggak pernah,” ucap Dul.

Baca juga: Dul Jaelani: Tissa Biani Cantiknya Enggak Abis-abis

“Kalau sudah clear, baru di mobil dia cemberut,” lanjut Dul.

Pertanyaan yang sama juga didapat oleh Tissa. Tissa mengatakan, sikap yang paling tidak disukanya, yakni saat Dul mood swing.

Misalnya, Dul suka mengubah keputusan yang telah dibuatnya.

Baca juga: Anniversary Satu Tahun Pacaran, Tissa Biani Beri Kejutan untuk Dul Jaelani

“Terus lupaan, kalau naruh korek pasti semua rata-rata di sini sudah dipinjem koreknya sama Dul, terus enggak tahu ke mana gitu,” ucap Tissa.

Sementara sikap Dul yang paling disuka Tissa adalah kelembutannya.

“Kamu lembut, makanya kalau sampai marah kamu tuh image-nya sudah laki-laki lembut di mataku,” tutur Tissa.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi