Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kenang Kalimat Adjie Massaid yang Buatnya Yakin Menikah, Reza Artamevia: Dia Ada Password Gitu

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Tangkapan layar YouTube Ngobrol Asix
Reza Artamevia berbincang dengan Anang Hermansyah. (Bidikan layar YouTube Ngobrol Asix).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Reza Artamevia membongkar alasan mau menikah dengan mendiang Adjie Massaid dulu.

Padahal pada waktu itu, baik Reza maupu Adjie masih memiliki pasangan.

Melalui kanal YouTube Ngobrol Asix, Reza Artamevia mengaku ada kalimat yang diucapkan Adjie Massaid yang membuatnya yakin.

Baca juga: Cerita Cinta Reza Artamevia dan Adjie Massaid, 2 Bulan Kenal Langsung Menikah

“Dan pada waktu itu bukan karena dia ada password gitu, blabla, ‘Apa yang saya tawarkan ke kamu ini cuma kebaikan Rez dan saya cuma ingin lebih dekat kepada Allah’. Dal hati gue apa amanah, itu password-nya,” kata Reza Artamevia dikutip Kompas.com, Senin (4/10/2021).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reza juga menyebut tak melewati proses pacaran dengan mendiang Adjie Massaid.

Bahkan hanya berselang dua bulan dari perkenalan, sang pelantun “Pertama” ini menikah dengan Adjie Massaid.

Baca juga: Anang Hermansyah Akui Kesuksesan Reza Artamevia Berkat Tangan Dingin Ahmad Dhani

“Aku kan enggak pacaran sama almarhum (Adjie Massaid). Jadi dari kenal dan langsung ngelamar cuma dua minggu,” ucap Reza lagi.

“Dari kenal sampai ke nikah dua bulan, kurang gila apa. Itu seniman yang bisa begitu,” tambahnya.

Sebagai informasi, Reza Artamevia dan mendiang Adjie Massaid menikah pada 9 Februari 1999 silam.

Baca juga: Maizura Rekam Ulang Lagu Berharap Tak Berpisah, Ini Pesan Reza Artamevia

Dari pernikahannya, Reza dikaruniai dua putri, yakni Zahwa Rezi Masaid dan Aaliyah Massaid.

Namun, pada 17 Januari 2005, Reza dan Adjie Massaid resmi bercerai.

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi