Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Bicara soal BTS Bareng Otong Koil, Desta: Gue Suka Banget, Gue Army

Baca di App
Lihat Foto
YouTube VINDES
Otong Koil (tengah) saat berbincang dengan Vincent Rompi dan Desta
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Presenter Desta Mahendra mengaku sebagai fans berat boy group BTS.

Dalam perbincangan dengan vokalis grup musik Koil, Otong, Desta bahkan menyebut dirinya sebagai ARMY (nama penggemar BTS).

Mulanya, Desta bertanya kepada Otong apakah dia sering mendengarkan musik dari berbagai grup di belahan dunia.

Baca juga: Otong Koil Cerita Prestasinya Menurun Sewaktu Sekolah, Desta Ingatkan Jangan Diikuti

Otong mengatakan, dia lebih sering mendengarkan jenis musik black metal.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Dia enggak dengerin itu, siapa namanya, BTS," timpal Vincent Rompi seperti dikutip dari kanal YouTube VINDES, Selasa (11/10/2021).

Otong lalu menanggapi bahwa dia juga mendengar beberapa lagu BTS karena putrinya sedang menggandrungi grup tersebut.

Baca juga: Ariel Tatum Dapat Komentar Jahat Warganet, Desta Janji Balas Pakai Fake Account

"Ah gue suka banget lagi Tong, aduh, gue tuh ARMY," ujar Desta Mahendra.

Melihat dari kacamata musisi, Otong mengutarakan pendapatnya bahwa formula musik girl dan boy group Kpop di tiga tahun terakhir ini semakin canggih.

"Keren-keren emang. Ngemasnya juga, packaging-nya mereka juga bagus," kata Desta.

Baca juga: Lihat Burung Langka Dimasukkan Botol, Desta: Hati Gue Miris

"Jangan tanya itu, gue ngobrol dari produksi musiklah itu jauh di atas industri Amerika," kata Otong menambahkan.

Sependapat dengan Otong, Desta merasa musik Kpop makin banyak digilai seluruh orang di dunia.

"Industri (musiknya) gila sih sekarang Korea mah, gokil," pungkas Desta.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi