Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Disebut Ada "Kutukan" Juara 1 Indonesian Idol, Ini Kata Delon Thamrin

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Revi C Rantung
Delon Thamrin saat dijumpai di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (21/11/2019).
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Menjadi runner up ajang pencarian bakat Indonesian Idol musim pertama, Delon Thamrin tak mengelak mendengar adanya kutukan terhadap juara pertama Indonesian Idol. 

Bahkan Delon juga mendengar, banyak yang kemudian mengatakan runner up Indonesian Idol lebih bagus.

"Katanya sih yang kedua lebih bagus daripada yang pertama," ucap Delon dikutip dari YouTube Ngobrol Asix.

Anang juga tak menyangkal fakta tersebut, karena menurutnya, nama Delon lebih dikenal luas, meskipun berstatus runner up.

"Delon adalah yang kedua, Joy Tobing yang pertama, tapi kan memang lu paling hits," ucap Anang.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Pandemi Corona Belum Berakhir, Delon Thamrin Kangen Manggung

"Katanya sih kutukan idol, Mas," ujar Delon menanggapi.

Anang dan Delon kemudian berpikir dan teringat sejumlah nama runner up yang memang akhirnya lebih populer dibanding juara pertama.

"Kedua Dirly sama Ihsan, katanya Dirly lebih dikenal, terus Gisel," kata Delon.

"Bener, Gisel nomor dua," sambung Anang.

"Banyak sih yang kedua, Tiara yang baru-baru ini, terus Virzha," lanjut Delon.

Lebih lanjut Delon mengatakan, mungkin saat ini Rimar Callista yang belum terkalahkan oleh runner up-nya, Mark Natama.

Baca juga: Lyodra Ginting Tidak Percaya dengan Kutukan Juara 1 Indonesian Idol

Terlepas dari munculnya rumor kutukan pemenang Indonesian Idol, Delon memilih untuk mengikuti saja yang terjadi.

"Yang naik justru nomor dua," ucap Anang.

Merespons ucapan Anang, Delon berkata, "katanya gitu. Aku sih ikutin aja ya, karena kan terbaik juga untuk aku."

Lyodra, juara pertama Indonesian Idol X juga sempat mengomentari kutukan yang sudah terkenal itu.

Pelantun "Pesan Terakhir" itu mengaku tak percaya dengan adanya kutukan.

"Aku masih bingung pendapat yang mengatakan bahwa juara satu akan dapat kutukan," kata Lyodra.

"Tetapi maksudnya begini, aku percaya bahwa Tuhan sudah kasih aku jalan, kasih aku rezeki tidak mungkin Tuhan mengutuk orang-orang yang berprestasi apalagi berjuang," sambungnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi