Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Tangkap Fenomena Sosial, Yura Yunita Sentil Pendengar lewat "Hobi Ghosting"

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.COM/KRISTIANTO PURNOMO
Penyanyi Yura Yunita saat berkunjung ke Kantor Redaksi Kompas.com di Menara Kompas, Jakarta, Rabu (30/10/2019).
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Lagu "Hobi Ghosting" dari penyanyi Yura Yunita mungkin akan menyentil para pendengarnya.

"Hobi Ghosting" merupakan salah satu lagu dari album terbaru Yura, Tutur Batin, yang akan dirilis pada Jumat (22/10/2021) tengah malam.

"Kayaknya banyak banget orang-orang sekarang yang bukan hanya hobi di-ghosting tapi juga hobi meng-ghosting," kata Yura Yunita dalam konferensi pers virtual, Kamis (21/10/2021).

"Udah jadi kayak habit semua orang. Kadang ada yang bisa melakukan dua-duanya," ujarnya lagi.

Baca juga: Yura Yunita Hadirkan Dunia Tipu-tipu lewat Album Tutur Batin

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyanyi berdarah Sunda ini berujar, ghosting alias menghilang tak ada kabar ataupun pesan balasan di media sosial itu tidak lagi hanya terjadi dalam hubungan asmara.

Namun, kata Yura Yunita, menghilang tanpa kabar juga terjadi dalam dunia kerja.

"Tapi mungkin juga dengan rekan kerja atau dengan klien," ucap Yura Yunita.

Oleh karena itu, Yura merasa lagu "Hobi Ghosting" sangat berhubungan dengan semua kalangan.

"Lagu ini adalah cerita orang yang suka ghosting atau di-ghosting. Kalau dari aku sih pesannya, lebih baik aku mendengar kata tidak daripada terus menerka-nerka," ujar Yura Yunita.

Baca juga: Pernah Alami Body Shaming, Yura Yunita Tumpahkan Lewat Lagu Tutur Batin

"Ya kalau misal lu enggak mau, lu ngomong aja enggak gitu. Daripada ngegantungin orang atau kita jadinya nebak-nebak terus," kata Yura lagi.

Di satu sisi, Yura Yunita sendiri mengakui pernah pula melakukan kedua hal tersebut.

"Kalau aku sendiri sih memang di tim yang suka nge-ghosting dan juga pernah di-ghosting. Jadi dua-duanya. Jadi aku tahu rasanya," ujar Yura.

Yura Yunita menambahkan, "Hobi Ghosting" juga merupakan lagu perkenalan menuju masalah-masalah yang akan dilalui di 10 lagu lain dalam album Tutur Batin.

Baca juga: Rilis Album Tutur Batin, Yura Yunita Sengaja Tampil Tanpa Riasan Wajah di Foto Sampul

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi