Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Bimbim Slank: Kita Enggak Keluarin Album Malah Kayak Sakau

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Eventori. id
Musisi Bimbim Slank
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Drummer Slank, Bimo Setiawan Almachzumi alias Bimbim, mengatakan, grup bandnya mengeluarkan album minimal satu tahun sekali.

Bimbim menjelaskan album menjadi mimbar bagi Slank untuk berbicara tentang berbagai hal.

"Mimbarnya Slank buat ngomong ke Indonesia, ke dunia, paling dekat ke Slankers (penggemar Slank)," kata Bimbim seperti dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Eventori.id, Minggu (24/10/2021).

Bimbim menambahkan setiap album memiliki tema masing-masing.

"Misi apa yang kita mau bawa, ya kita keluarkan lewat album. Jadi, kalau enggak mengeluarkan album, malah (kayak) sakau gitu. 'Nih, gue ada sesuatu yang belum gue keluarin'," ucap Bimbim.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Perjuangan Kaka dan Bimbim Slank Keluar dari Jerat Narkoba

Bimbim mengatakan, Kaka Slank mengibaratkan album adalah anak-anak sendiri yang harus dirawat dan diberi kasih sayang.

Oleh karena itu, Bimbim yakin, setiap album yang dirilis Slank pasti memiliki rezeki masing-masing yang sudah diatur oleh Tuhan.

"Ya pasti setiap anak ada rezekinya walaupun beda-beda. Jadi, mau di tempat apapun, mau lewat, mau lewat digital, kaset, CD, vinil, ya pasti ada (rezekinya)," tegas Bimbim.

Baca juga: Kaka dan Bimbim Buka-bukaan soal Slank, Lepas dari Narkoba hingga Cara Jaga Eksistensi

Di sisi lain, pria kelahiran Desember 1966 itu menyadari, pandemi Covid-19 menghantam segala sektor di Tanah Air.

Tetapi, Bimbim berujar, pandemi Covid-19 tidak menghancurkan pikiran personel Slank untuk menelurkan sebuah album.

"Ya itu, adaptasi. Mungkin pandemi bisa memperlambat langkah kita, tapi enggak bisa menghentikan kita," tutur Bimbim Slank.

Baca juga: Bimbim Bocorkan Cara Slank Jaga Eksistensi Hampir 38 Tahun

Sebagai informasi, pada Januari 2021, Slank mengeluarkan album ke-24 yang bertajuk Vaksin Slank.

Lagu-lagu dalam album tersebut ditulis oleh Bimbim selama masa pandemi Covid-19 dengan tema besar yakni cinta, lingkungan hidup, sosial, dan pergerakan anak muda.

Selama proses pembuatan, setiap personel tidak tatap muka langsung karena pandemi Covid-19. Dengan begitu, mereka mengandalkan teknologi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi