Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kunjungi Abbey Road Studios, Bimbim Slank: Oh, Slankers Tuh Gini Rasanya

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Eventori. id
Musisi Bimbim Slank
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Bimbim rupanya sempat merasakan menjadi Slankers, sapaan penggemar Slank, saat mengunjungi Abbey Road Studios di London, Inggris.

Sebagai informasi, Abbey Road Studios merupakan studio rekaman legendaris yang digunakan oleh musisi ternama seperti The Beatles, Cliff Richard, Pink Floyd, dan The Shadows.

"Sampai sana (London) mau mampir enggak bisa, karena harus janji. (Akhirnya buat) janji tuh bisa seminggu sebelumnya," ujar Bimbim seperti dikutip Kompas.com dari kanal YouTube Eventori.id, Minggu (24/10/2021).

Baca juga: Bimbim Slank: Kita Enggak Keluarin Album Malah Kayak Sakau

Pada hari-H pemilik nama lahir Bimo Setiawan Almachzumi itu bergegas ke Abbey Road Studios bersama anaknya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Pas hari itu juga penuh. Jadi, gue ambil spidol, coret-coret tuh di depan, 'oh Slankers tuh gini rasanya'," kata Bimbim sambil tertawa.

Bimbim dan anaknya bisa mampir ke The Abbey Road Shop untuk membeli cenderamata.

Di sisi lain, Bimbim menggambarkan Abbey Road Studio seperti Potlot, markas Slank yang berlokasi di kawasan Kalibata, Jakarta Selatan.

Baca juga: Perjuangan Kaka dan Bimbim Slank Keluar dari Jerat Narkoba

"Ya sama saja kayak Potlot. Cuma, dia (Abbey Road Studio) semua bayar," kata Bimbim.

Lebih lanjut, Bimbim menyebut Potlot merupakan salah satu objek wisata di DKI Jakarta.

"Tanpa dimasukkan ke dalam catatan Pemda DKI, Potlot itu objek wisata lho. Dari Sabang sampai Merauke, selain ke Monas, Ancol, emang ke mana? Ke Potlot," kata Bimbim.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi