Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cerita Sophia Latjuba yang Fobia Naik Pesawat Terbang

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Ngobrol Asix
Sophia Latjuba
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Sophia Latjuba rupanya memiliki fobia naik pesawat terbang.

Hal itu terungkap dari perbincangannya dengan Anang Hermansyah di kanal YouTube Ngobrol Asix.

Anang Hermansyah yang sudah mengenal lama Sophia Latjuba lalu mengulik soal Aerophobia dari mantan istri Indra Lesmana tersebut.

Berikut pengakuan Sophia Latjuba perihal ketakutannya itu.

Tak tahu alasannya

Sophia Latjuba mengaku, ia tak pernah tahu alasan di balik ketakutannya naik pesawat terbang.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ia sendiri tidak pernah bertanya atau memeriksa fobia tersebut kepada tenaga ahli.

Baca juga: Sophia Latjuba dan Takut Naik Pesawat

Sophia Latjuba menduga fobia itu mulai dirasakannya setelah melahirkan Eva Celia, putri pertamanya.

"Mungkin karena tiba-tiba punya anak, terus naik pesawat kan enggak in control. Terus, kalau ada apa-apa ninggalin anak," kata Sophia Latjuba.

Konsumsi obat penenang

Demi mengatasi ketakutannya naik pesawat terbang, Sophia Latjuba akhirnya terpaksa harus mengonsumsi obat penenang sebelum pemberangkatan lewat jalur udara.

Obat penenang bisa sedikit meredakan ketegangan yang dirasakan Sophia Latjuba sebelum pesawat take off.

Ia juga mengaku sudah pernah mencoba meminum obat tidur tetapi efeknya tak berhasil menenangkan hatinya sesaat sebelum pesawat berangkat.

Baca juga: Fobia Terbang, Sophia Latjuba Konsumsi Obat Penenang Sebelum Naik Pesawat

10 tahun di Pulau Jawa

Namun, gara-gara Aerophobia, Sophia Latjuba mengatakan pernah 10 tahun tak pernah meninggalkan Pulau Jawa.

"Aku tuh ada kali 10 tahun enggak keluar dari Pulau Jawa karena takut naik pesawat," ujar Sophia pada Anang.

Selama itu, ibu dua anak ini selalu melakukan perjalanan melalui transportasi atau perjalanan darat dan laut.

Baca juga: Gara-gara Takut Terbang, Sophia Latjuba Tak Keluar Pulau Jawa 10 Tahun

Hikmah

Sophia Latjuba memetik hikmah dari Aerophobia atau ketakutannya naik pesawat terbang.

Menurutnya, jika tak mengalami Aerophobia, ia pasti sudah berkeliling dunia dan meninggalkan Indonesia.

Di balik ketakutannya, pemain sitkom Tetangga Masa Gitu ini ternyata senang bepergian ke destinasi wisata atau negara-negara luar yang cantik.

Baca juga: Hikmah Takut Naik Pesawat, Sophia Latjuba: Kalau Enggak, Gue Sudah Keliling Dunia

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi