Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Eka Gustiwana Ceritakan Weird Genius Dilirik Label Astralwerks

Baca di App
Lihat Foto
Dok. Weird Genius
Grup musik EDM Weird Genius, (dari kiri) Gerald Liu, Eka Gustiwana, dan Reza Oktovian.
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com – Setelah sukses lewat lagu “Lathi”, Weird Genius mendulang kesuksesan demi kesuksesan.

Ditambah, lagu “Lathi” dan ketiga personel Weird Genius sempat terpampang di billboard Times Square New York pada Juli 2020 lalu.

Baca juga: Sebelum Rilis Lathi, Eka Gustiwana Sebut Weird Genius Sudah Punya 11 Lagu

Hal itu mengundang perhatian dari seluruh dunia, termasuk beberapa label internasional yang melirik Weird Genius.

Eka Gustiwana mengungkap, akhirnya ada satu label yang melirik Weird Genius kala itu, yakni Astralwerks.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Waktu itu banyak media internasional yang meng-highlight kita. Kita menyebut itu sebagai bonus saja sih,” kata Eka dikutip dari kanal YouTube NGOBROL ASIX, Senin (1/11/2021).

Baca juga: Eka Gustiwana Ceritakan Asal Nama Weird Genius

“Waktu itu ada juga label yang melirik, yakni yang sekarang menaungi kita, namanya Astralwerks. Itu bagian dari Universal Music Group,” lanjutnya.

Musisi berusia 32 tahun itu menyebut, kini setiap Weird Genius merilis lagu, yang mempublikasikannya adalah label tersebut.

Meski meraih banyak penghargaan dan pencapaian, suami dari Yessiel Trivena ini menyebut Weird Genius belumlah apa-apa.

Baca juga: Lirik Lagu Future Ghost - Weird Genius dan Violette Wautier

Eka pun menepis anggapan Anang Hermansyah bahwa saat ini Weird Genius sudah go international.

“Kita sendiri merasa Weird Genius belum sejauh itu pencapaiannya. Jadi kalau Mas Anang bilang internasional, kita masih on progress. Jadi kita sabar saja, kita masih rilis lagu terus,” tutur Eka kepada Anang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi