Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kronologi Melanie Subono Dilarikan ke Rumah Sakit hingga Jalani Pengangkatan Rahim

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/BAHARUDIN AL FARISI
Musisi sekaligus aktivis Melanie Subono setelah menggelar jumpa pers mengenai pasca operasi pengangkatan rahim dan ovarium, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (2/11/2021).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Musisi sekaligus aktivis Melanie Subono mengungkapkan bagaimana ia bisa dilarikan ke rumah sakit dan kemudian menjalani operasi pengangkatan rahim hingga ovarium.

Semua ini berawal dari penyakit bawaan Melanie Subono yang sejak dulu sudah ada dan sempat menjalani operasi, yakni tumor, kista, serta miom.

Setelah menjalani operasi saat itu, Melanie Subono cukup rajin mengecek kesehatannya ke rumah sakit setiap setahun atau dua tahun sekali.

Baca juga: Rahim Diangkat, Melanie Subono Syok Tahu Sudah Tidak Bisa Punya Anak

Namun, karena pandemi Covid-19 mewabah, dia takut ke rumah sakit. Alhasil, cek kesehatan tidak dia jalani seperti biasanya.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Sampai sekitar tiga atau empat bulan yang lalu, suatu subuh, gue terbangun dengan rasa sakit banget dan ternyata itu harus membawa gue harus ke dokter," ujar Melanie Subono saat ditemui di kediamannya, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Selasa (2/11/2021).

Setelah menjalani pengecekan, kata Melanie Subono, didapatkan bahwa tumor yang ada di dalam tubuhnya pecah dan itulah yang menyebabkan dia kesakitan.

Baca juga: Melanie Subono Jalani Operasi, Tumor Membesar hingga Rahim Harus Diangkat

"Dari dokter itu bilang, 'sudah puluhan jumlahnya segala benda yang tumbuh di dalam'. (Padahal) dari dulu itu gue mencoba menyelamatkan rahim, uterus, segala macam dengan harapan itu (tumor) tidak tumbuh lagi," kata Melanie Subono.

Karena sudah menjalani operasi kesekian kalinya, Melanie Subono berujar, akhirnya tim dokter menyarankan agar ia menjalani operasi pengangkatan rahim dan ovarium.

"Dokter menyarankan, 'sudah, angkat semua isi perutnya, diangkat semua isi perutnya, uterusnya, rahimnya, semuanya'," ucap Melanie Subono.

Baca juga: Tumor dalam Kandungan Pecah, Melanie Subono Jalani Operasi Besar

"Itulah yang akhirnya dilakukan kemarin dengan harapan, ini yang terakhir ya, mudah-mudahan ya. Kurang lebih sih itu," ujar Melanie Subono melanjutkan.

Efek dari operasi terakhirnya ini, Melanie Subono sudah tidak bisa punya anak meskipun itu program bayi tabung.

Sebagai informasi, Melanie Subono baru saja menjalani operasi besar setelah sempat menunda prosedur medis karena aktivitasnya yang padat.

Baca juga: Komentari Kasus Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Melanie Subono: Awas ya Besok Pulang

Ia harus bekerja dari panggung ke panggung dan melaksanakan aksi sosialnya di Rumah Harapan.

Melanie diketahui sudah lama memiliki masalah kesehatan. Karena penyakitnya semakin parah, Melanie sudah tidak mungkin lagi menunda operasi.

Tindakan operasi yang dijalani Melanie adalah pengangkatan rahim (uterus) lantaran tumor yang ada di tubuhnya pecah.

"Dalam operasi kelima ini, diangkat semua yang harus dikeluarkan termasuk uterus dan ovarium sebesar 1,3 kg sepanjang 12 cm," tulis Melanie Subono dalam keterangan tertulis Instagram-nya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi