Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kisah Melanie Subono Melawan Tumor, Pernah Operasi Kista dan Menstruasi 8 Bulan

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Melaney Ricardo
Melanie Subono saat menceritakan penyakit tumor yang diidapnya sejak SMA
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Musisi sekaligus aktivis Melanie Subono berbagi kisah melawan penyakit tumor sejak usia muda.

Seperti diketahui, belum lama ini Melanie Subono menjalani operasi besar lantaran tumor yang berada di perutnya semakin berkembang.

Melanie harus menelan kenyataan pahit karena dalam operasi itu, rahim yang selama ini dijaganya sedari muda harus diangkat.

Dalam obrolan dengan Melaney Ricardo, Melanie Subono mengungkapkan bagaimana kondisi perutnya dengan banyak tumor yang bersarang selama dua tahun terakhir.

Sebelum menjalani operasi besar itu, Melanie rupanya pernah menjalani operasi kista rahim yang dijalaninya saat masih duduk di bangku SMA.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Sempat Punya Kista Rahim Saat SMA, Melanie Subono Pernah Menstruasi Selama 8 Bulan

Berikut rangkuman Kompas.com.

1. Tidak cek kesehatan dua tahun

Melanie Subono mengatakan, selama bertahun-tahun dia memiliki aktivitas rutin yang dijalaninya, yakni memeriksakan kondisi kesehatan ke dokter.

Hal itu dilakukan agar tumor yang pernah diidap Melanie saat masih muda, tidak muncul kembali.

Namun, Melanie tidak melakukan kebisaan baiknya itu selama dua tahun terakhir lantaran terhalang pandemi Covid-19.

Melanie juga tidak menyadari tumor semakin membesar sampai ia merasa ada keanehan yang terjadi dalam perutnya.

"Masa pandemi gue enggak mau ke rumah sakit dong, kepepet kan, nah itu karena gue enggak ngecek terjadilah sesuatu pecah di dalam (perut)," kata Melanie Subono seperti dikutip dari kanal YouTube Melaney Ricardo, Kamis (4/11/2021).

Baca juga: Melanie Subono Pernah Operasi Kista Rahim, Rasakan Kram Tubuh Saat Menstruasi

2. Tumor pecah tengah malam

Melanie menyadari tumornya ternyata sudah berkembang semakin banyak saat merasakan sakit di bagian perut pada pukul 3 pagi.

Ia bahkan kesulitan tidur karena tubuhnya yang kaku dan untuk berdiri pun Melanie harus berusah payah bangun dengan sekuat tenaga.

"Itu (rasanya) kayak digebukin kali ya sama disilet di perut barengan. Tengah malam itu pecah, kayak orang hamil, kayak ketuban, air. Kista kan ada yang isinya air, darah, tumor juga isinya macam-macam," tuturnya.

3. Hasil pemeriksaan

Pada akhirnya, Melanie memutuskan untuk mengecek kondisi perutnya itu ke dokter.

Hasil pemeriksaan menunjukkan tumor di dalam perut Melanie bukan hanya ada satu, tetapi sudah berkembang menjadi puluhan.

Baca juga: Puluhan Tumor Bersarang dalam Perut, Melanie Subono Sebut Rasa Sakit Seperti Disilet

"Dokter bilang isinya bukan satu atau dua lagi, dia berhenti menghitung di angka 18 atau 20 gitu. 'Sudah ya, Mbak' jadi hasil kertasnya cuma perlu operasi," tuturnya.

Kondisi perut Melanie juga sudah melebihi batas berat normal perut perempuan yang seharusnya 200 gram, berat perutnya hampir 2 kilogram.

4. Operasi kista rahim saat SMA

Sebelum operasi besar itu, Melanie pernah menjalani operasi saat SMA ketika mengetahui di dalam rahimnya terdapat kista.

Melanie berujar, dia merasakan sakit seperti kram di sekujur tubuhnya tiap kali datang bulan atau menstruasi.

"Pertama itu yang gue rasain, lu tahu enggak kalau kram misalnya jari, itu kan harus dipisahin. Nah yang gue ingat itu ada posisi gue kram badan," ujar Melanie.

Baca juga: Rahim Diangkat, Melanie Subono Sebut Hampir 20 Tumor Ada di Perutnya

5. Menstruasi 8 bulan

Selain sering kram saat datang bulan, siklus menstruasi Melanie juga tak menentu setiap bulannya.

Bahkan, Melanie pernah mengalami menstruasi selama 8 bulan lamanya saat masih muda.

Akibatnya, selama 8 bulan menstruasi itu Melanie harus memakai pembalut double saat beraktivitas.

"Iya (setiap hari pakai pembalut) sampai lengket-lengket, luka, lembab, which is itu kan enggak baik untuk serviks. Serviks itu enggak bisa lembap harus segar terus," ujar Melanie.

Baca juga: Melanie Subono Cerita Operasi Pengangkatan Rahim dan Imbauan ke Semua Perempuan

"Gue pembalut belum yang zamannya celana, ada yang night wings, kadang sehari bisa dua bungkus, tiga bungkus, dan itu juga gue double," paparnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi