Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Konsep Prewedding Ria Ricis dan Teuku Ryan, dari Fairy Tale hingga Baju SMA

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/@riaricis1795
Pasangan YouTuber Ria Ricis dan Teuku Ryan beberkan persiapan sebelum hadapi pernikahan.
Penulis: Cynthia Lova
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Jelang hari pernikahannya, pasangan selebritas Teuku Ryan dan Ria Ricis menjalani pre-wedding.

Ryan dan Ria Ricis pun membeberkan konsep pre-wedding mereka.

“Pre-wedding sudah kemarin. Tadinya pengin konsepnya ala ala mermaid tapi karena satu hal dan lain hal, enggak sempat ke laut. Jadi enggak jadi berhubungan (dengan) pekerjaan (konsep pre-wedding-nya),” ujar Ria Ricis dikutip Kompas.com di kanal YouTube MOP Channel, Jumat (5/11/2021).

Baca juga: Demi Menikahi Ria Ricis, Teuku Ryan Resign Kerja di Aceh

Ria Ricis mengatakan, pre-wedding-nya menggunakan beberapa konsep.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Salah satunya, baju adat daerah mereka masing-masing.

“Ada hubungan asal kita berada. Dari abang berada ada,” kata Ria.

“Aku sih yang pasti adat istiadat tetap ada, enggak harus gimana-gimana. Tapi kami tetap menampilkan adat istiadat tradisional Indonesia,” tambah Ryan.

Baca juga: Serba-serbi Persiapan Pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan yang Dimajukan Tanggalnya

Selain ada adat tradisional, ada juga konsep fairy tail atau Jepang, ada juga konsep India, dan baju SMA yang dikenakan untuk konsep pre-wedding Ryan dan Ricis.

“Fairy tail sudah, baju india sidah, baju SMA,” ucap Ria Ricis.

Ria mengatakan, di luar dari itu, ada beberapa kostum lainnya yang akan dicoba untuk foto pre-wedding tersebut.

Baca juga: Pernikahan di Depan Mata, Ria Ricis Persiapkan Diri dengan Perbanyak Ibadah

“Ada tiga baju atau beberapa baju lagi,” tutur Ria Ricis.

Untuk diketahui, rangkaian pernikahan Ria Ricis dan Teuku Ryan, salah satunya pengajian yang akan disiarkan secara langsung di sebuah stasiun TV swasta.

Pengajian jelang pernikahan digelar pada 5 November 2021.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi