Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Eks Bos YG Entertainment Bantah Tuduhan Suap Pelapor Skandal Narkoba B.I

Baca di App
Lihat Foto
Soompi
Pendiri YG Entertainment Yang Hyun Suk memenuhi panggilan pemeriksaan di kepolisian Seoul terkait kasus dugaan perjudian di luar negeri, Kamis (29/8/2019).
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Eks bos YG Entertainment, Yang Hyun Suk membantah telah menyuap pelapor skandal narkoba eks leader iKON, Kim Han Bin alias B.I.

Pada Jumat (5/11/2021), Yang Hyun Suk kembali menghadiri sidang skandal narkoba B.I di pengadilan Seoul, Korea Selatan.

Ketika hakim bertanya apakah Yang Hyun Suk setuju dengan pengacaranya, yang bersikeras bahwa kliennya tidak mengancam pelapor, Yang Hyun Suk berkata "Ya".

Baca juga: Yang Hyun Suk Bakal Disidang Kasus Dugaan Berusaha Tutupi Skandal Narkoba B.I

Yang Hyun Suk mengaku hanya bertemu pelapor dan membantah menyuruh pelapor untuk menutup mulut selama investigasi penggunaan obat-obatan terlarang B.I.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebagaimana diketahui, pada 10 September 2021, hakim Pengadilan Seoul Park Sa Rang menjatuhi vonis B.I dengan hukuman percobaan selama 4 tahun.

Hukuman percobaan itu ditambah 3 tahun penjara apabila B.I itu ketahuan melanggar ketentuan masa hukuman percobaan karena melanggar Undang Undang Pengendalian Narkotika.

Baca juga: Mantan CEO YG Entertainment, Yang Hyun Suk, Didenda Rp 100 Juta Terkait Tuduhan Perjudian Ilegal

Selain itu, B.I juga diperintahkan untuk melakukan pelayanan masyarakat selama 80 jam dan menyelesaikan rehabilitasi narkoba selama 40 jam.

Diberitakan sebelumnya, Yang Hyun Suk diduga mengancam mantan trainee YG Entertainment, Han So Hee, pada 2016 untuk menutup mulut selama investigasi penggunaan obat-obatan terlarang oleh B.I.

Selain kasus ini, Yang Hyun Suk juga diduga terlibat dalam kasus yang menjerat mantan personel BIGBANG, Seungri.

Baca juga: Jalani Sidang Pertama, Yang Hyun Suk Akui Tuduhan Berjudi di Las Vegas

Pada 14 Juni 2019, Yang Hyun Suk melepaskan jabatannya sebagai CEO di YG Entertainment menyusul banyaknya rumor negatif ke agensi yang didirikannya tersebut.

Di sisi lain, B.I juga memutuskan untuk rehat dari dunia Kpop dan keluar dari iKON pada 12 Juni 2019.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Yonhap
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi