Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Candil Ungkap Kesulitan Usai Keluar dari Seurieus, Album Tak Laku di Pasaran

Baca di App
Lihat Foto
Tangkapan layar YouTube NGOBROL ASIX
Penyanyi Dian Dipa Chandra alias Candil, mantan vokalis Seurieus
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Dian Dipa Chandra alias Candil mengungkap kesulitannya usai keluar dari band yang membesarkan namanya, Seurieus.

Diketahui, Candil keluar dari band tersebut pada 2008.

Rocker yang terkenal lewat lagu "Rocker Juga Manusia" ini sempat menghasilkan beberapa singel dan album, tetapi selalu gagal di pasaran.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Senandung Rindu dari Candil dan Saykoji

"Singel ada sekitar lima, setelah tidak di Seurieus. Kebanyakan ada di soundtrack. Akhirnya, gue sempat bikin band juga," kata Candil dikutip dari kanal YouTube NGOBROL ASIX, Selasa (9/11/2021).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Beberapa tahun lalu, gue juga rilis album. Dulu kan sudah pernah ikut label, dan lainnya. Ternyata tidak semudah itu," lanjutnya.

Penyanyi berusia 47 tahun ini merasakan perubahan iklim musik yang drastis.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu 7.30 dari Candil

Sebab, saat berada di Seurieus, seluruh karya Candil diuurusi oleh label.

"Sudah kelar bikin sendiri, sok tahu, enggak kedengaran juga. Ya sudah, enggak kedengaran, akhirnya sempat bikin singel lagi, dampaknya juga sama," tutur Candil.

Dari pengalaman tersebut, Candil memahami bahwa karyanya harus beradaptasi dengan perkembangan zaman.

"Ya sudah, ternyata gue masuk di era fisik (kaset, CD). Berubah ke digital masih enggak percaya gitu, bisa jualan ke era digital. Tapi gue akhirnya tobat dan go to digital," ucap Candil.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Ayah - NOAH atau Peterpan featuring Candil

Candil mengaku, musisi yang ingin sukses memang benar-benar harus bisa beradaptasi dengan keadaan.

"Harus beradaptasi memang. Awalnya gue enggak cerewet di medsos. Ya, akhirnya gue pikir, terus ditolak kalau enggak beradaptasi. Jadinya gue pikir ya kenapa gue enggak bertolak ke situ," ujar Candil.

Sebagai informasi, kini Candil kerap mengunggah karya-karya terbarunya di kanal YouTube Candilkece.

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi