Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cerita Aurelie Moeremans Perankan Tokoh Dinda dalam Film Story of Dinda

Baca di App
Lihat Foto
Visinema
Cantika Abigail (kiri) dan Aurelie Moeremans dalam film Story of Dinda: Second Chance of Happiness
|
Editor: Biru Cahya Imanda

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris cantik Indonesia, Aurelie Moeremans, ceritakan proses syuting film Story of Dinda beserta kisah pribadinya yang mirip dengan karakter Dinda dalam film tersebut.

Film Story of Dinda merupakan spin-off dari film sebelumnya, Story of Kale, yang lebih menceritakan mengenai sudut pandang Kale (Ardhito Pramono).

Pada film ini, cerita mengenai toxic relationship diperlihatkan lewat sudut pandang karakter perempuan yang diperankan oleh Aurelie Moeremans, yakni Dinda.

Karena mengambil sudut pandang perempuan, sutradara dari film ini pun sengaja dibuat berbeda dari film sebelumnya, Story of Kale, yang disutradarai oleh Angga Dwimas Sasongko.

Film Story of Dinda disutradarai Ginanti Rona Tembang Asri yang dikenal lewat perannya sebagai asisten sutradara pada film The Raid.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Story of Dinda Bikin Cantika Abigail Jadi Berteman Dekat dengan Aurelie Moeremans

Dinda dalam Story of Dinda adalah korban toxic relationship yang berusaha melepaskan diri dari hubungan tidak sehat tersebut.

Aurelie mengaku bahwa dirinya tak jauh-jauh dari konflik toxic relationship.

Ia menceritakan pengalamannya yang menjadi korban toxic relationship ketika dirinya menjalin hubungan dengan seseorang yang berumur lebih tua darinya.

Kemudian, ia juga menceritakan bahwa dirinya sempat mencoba untuk berhubungan dengan seseorang yang berumur lebih muda.

Akan tetapi, kisah itu juga tidak menuai keberhasilan, Aurelie justru mengaku bahwa dirinyalah yang menjadi toxic dalam hubungan tersebut.

Baca juga: Aurelie Moeremans Putuskan Berpisah dengan Kekasihnya Usai Syuting Film Story of Dinda: Second Chance of Happiness

Kemiripan kisah yang dialami Aurelie di kehidupannya sehari-hari membuat dirinya lebih mudah untuk melakukan pendekatan terhadap karakter Dinda yang diperankan olehnya.

Aktingnya yang terkesan natural juga diimbangi dengan lawan mainnya, Abimana Aryasatya, yang merupakan pemain senior di industri perfilman.

Bahkan Aurelie juga merupakan seorang penggemar Abimana Aryasatya.

"Awalnya aku melihat Abimana Aryasatya itu kayak jiper, gitu. Tapi, ternyata, setelah kenal, dia orangnya mirip banget sama Pram di film itu. Dia suka cerita dan mengayomi orang-orang yang ada di sekelilingnya," tutur Aurelie dalam wawancara eksklusif bersama Kompas.com hari ini, Senin (15/11/2021).

Proses pembuatan film ini cukup singkat, yaitu tujuh hari syuting dan dua minggu reading.

Pengambilan gambar pun dilakukan di sekitar Jakarta dan Tanjung Lesung, Banten.

Film Story of Dinda sudah bisa disaksikan mulai 29 Oktober 2021 di bioskoponline.com/storyofdinda.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi