Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kebahagian Felicya Angelista Setelah Dikaruniai Anak Pertama

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/@hitocaesar
Caesar Hito berhasil memenuhi ngidam Felicya Angelista yang ingin bertemu Song Joong Ki.
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Felicya Angelisto dan Caesar Hito tengah berbahagia usai dikaruniai anak pertama yang diberi nama Graziella Bible Emmanuela.

Felicya melahirkan dengan proses caesar.

Bahkan pada saat itu dia merasa bahagia yang tidak karuan.

“Benar-benar enggak ngerasa apa-apa, happy. Ternyata sekarang sudah punya baby nih dan aku juga caesar,” kata Feli dikutip Kompas.com dari kanal YouTube CumiCumi, Rabu (17/11/2021).

Baca juga: Felicya Angelista Tak Menyangka Caesar Hito Kini Jadi Suami Siaga

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Nyangka enggak? Sekarang sudah punya baby, enggak, benar-benar enggak nyangka tapi kalau sekarang sih sudah sadar. Sudah enggak linglung lagi ternyata sudah punya baby,”tambah Feli.

Pesinetron Dunia Terbalik itu langsung mengklaim bahwa lesung pipit sang anak mirip dengannya. Feli juga tampak gemas melihat anaknya yang sudah bisa tertawa.

“Kayaknya (lesung pipit) kiri Hito, kanan aku deh. Aku juga kaget lihat foto-fotonya kayak 'oh my god', sudah ketawa. Yang aku lihat dagunya belah,” ungkap Feli lagi.

Untuk diketahui, Felicya dan Hito dikaruniai anak berjenis kelamin perempuan pada 9 November 2021, kemarin.

Baca juga: Cerita Felicya Angelista Melahirkan Anak Pertama, Kontraksi Sakit hingga Pilih Caesar

Kabar tersebut sebelumnya disampaikan Hito melalui unggahan Instagram-nya.

“Tuhan Yesus baik!!! Telah lahir anak perempuan kami, malaikat kecil kami, our beloved daughter, Selasa 9 November 2021 (08.27 WIB),” tulis Hito dikutip Kompas.com.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi