Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Dipha Barus dan Afgan Rilis "Keep It Hush", Lagu tentang Ovesharing di Medsos

Baca di App
Lihat Foto
Dok. Dipha Barus
(Dari kiri) Dipha Barus, Esther Geraldine, dan Afgan
|
Editor: Kistyarini

JAKARTA, KOMPAS.com - Menjelang akhir tahun 2021, produser dan pencipta lagu Dipha Barus merilis lagu terbarunya "Keep It Hush pada 26 November 2021.

Dipha juga menggandeng Afgan serta penyanyi muda Esther Geraldine untuk lagu pop dengan unsur dansa ini.

“Keep It Hush” merupakan respons terhadap kecenderungan orang untuk berbagi hal-hal yang tidak perlu melalui media sosial dan justru menjadi bumerang untuk diri sendiri.

“Yang langka sekarang adalah misteri karena semuanya terlalu overshare. Gue dan tim penulis lagu gue, Monica Karina dan Matter Mos studi tentang oversharing di media sosial," tutur Dipha Barus dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Jumat (26/11/2021).

Baca juga: Lirik Lagu Keep It Hush - Dipha Barus, Afgan, & Esther Geraldine

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Menurut gue ada nilai yang salah karena menganggap komentar sebagai situasi hidup dan mati. Jadi kami mau fokus di oversharing itu,” kata Dipha lagi.

Dipha menjelaskan, inti lirik dari lagu ini adalah tidak semua hal perlu diketahui orang lain.

"Enggak semuanya harus dibagi, dan enggak semuanya harus dikomentari," jelasnya.

Berkolaborasi dengan Afgan merupakan impian Dipha sejak lama. Namun baru terlaksana saat ini.

Baca juga: Kolaborasi Dipha Barus, Afgan dan Esther Geraldine Hadirkan Keep It Hush, Bahas Kecanduan Medsos

Sementara itu, Esther Geraldine masuk ke radar Dipha melalui Flower Challenge, sebuah kompetisi yang diadakan Dipha di TikTok pada Mei 2021.

Sebagai informasi, lagu “Keep It Hush” telah melalui proses yang panjang dan unik menuju perilisannya.

Awalnya lagu ini merupakan kolaborasi antara Dipha dan Stephanie Poetri yang dikerjakan di sebuah studio di Los Angeles, Amerika Serikat.

Namun karena satu dan lain hal, termasuk pandemi, “Keep It Hush” tak kunjung dapat diselesaikan.

Dipha memutuskan untuk menyimpan saja demo lagu tersebut di komputernya. Barulah kini lagu tersebut bisa diperdengarkan ke masyarakat.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi