Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kuliah Akuntan tapi Jadi Penyanyi, Kunto Aji Tak Menyesal karena Ini

Baca di App
Lihat Foto
YouTube Daniel Mananta Network
Penyanyi Kunto Aji saat berbincang dengan Daniel Mananta
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com – Sebelum jadi penyanyi terkenal, Kunto Aji sempat berkuliah dan mengambil jurusan akuntansi.

Awalnya, Kunto Aji hanya berharap segera lulus kuliah dan bekerja sesuai pendidikan yang ditempuh.

Ditambah lagi, Kunto Aji sempat mengubur impiannya sebagai musisi karena kehilangan harapan.

Namun, setelah lulus kuliah, Kunto Aji barulah sadar bahwa ilmu akuntansinya sangat terpakai meski saat ini ia aktif sebagai musisi.

Baca juga: Sebelum Jadi Penyanyi Terkenal, Kunto Aji Akui Kesulitan Saat Rekaman

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Pada saat itu, gue enggak ada ekspetasi apa-apa sama sekali. Karena gue sudah setting untuk fokus kuliah serius ini. Ikut Indonesian Idol itu pas gue tunggu wisuda kan ya,” kata Kunto Aji, dikutip dari kanal YouTube Daniel Mananta Network, Rabu (1/12/2021).

Bahkan, pelantun “Pilu Membiru” ini menerapkan ilmu akuntansinya di profesinya sebagai musisi saat ini.

Ilmu tersebut ternyata sangat efektif menjadikannya lebih teratur dalam mengelola keuangan yang ada di manajemen pribadi.

“Ternyata jawabannya ditemukan 10 tahun kemudian. Akhirnya, sekarang gue mulai bikin manajemen gue sendiri. Awareness gue tentang keuangan jadi penting, meskipun bukan akuntansinya ya,” tutur Kunto Aji.

Baca juga: Kunto Aji Masih Sulit Keluarkan Karya Baru, Kenapa?

Musisi berusia 34 tahun ini menyebut, akuntansi memudahkannya untuk menerapkan strategi agar keuangannya tetap stabil dan lancar.

“Gimana gue punya sensitifitas terhadap sesuatu. Gue jadi bisa pikirkan strateginya biar survive. 'Ini kali ya, jalan gue biar lulus kuliah dulu',” ucap Kunto Aji.

Kunto Aji sendiri awalnya punya rasa pesimis menjadi penyanyi.

Perasaan pesimis itu semakin besar saat Aji mencoba mengobrol dengan musisi lainnya.

“Gue dengar cerita ternyata masuk label rekaman itu enggak gampang, harus ada manajemen sendiri yang menanungi dan segala macam gitu,” ujar Kunto Aji.

Namun, kesulitan demi kesulitan perlahan teratasi. Kunto Aji kemudian melejit sebagai solois muda berbakat Tanah Air lewat single yang dirilis pada 2015, “Terlalu Lama Sendiri”.

Baca juga: Kenang Momen Bertemu Kunto Aji, Nadin Amizah Bacakan Sepucuk Surat

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi