Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Alasan Wajib Nonton Film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas

Baca di App
Lihat Foto
Marthino Lio, Ladya Cheryl, Sal Priadi, Reza Rahadian, dan Ratu Felisha dalam poster Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas
|
Editor: Rheisnayu Cyntara

JAKARTA, KOMPAS.com - Film garapan sutradara Edwin, Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas tayang hari ini (02/11/2021) di bioskop seluruh Indonesia.

Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas mengisahkan tentang Ajo Kawir (Marthino Lio), jagoan yang tak takut mati.

Ia memiliki gairah yang besar untuk berkelahi lantaran ia memiliki masalah impoten.

Baca juga: Sinopsis Serial Antologi Daur Hidup, Menampilkan Siklus Hidup Manusia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Beruntungnya ia memiliki kekasih bernama Iteung (Ladya Cheryl) yang menerima kekurangannya.

Namun tanpa sepengetahuan Ajo, Iteung ternyata berselingkuh dengan kawan baiknya bernama Budi Baik (Reza Rahadian).

Simak beberapa alasan wajib nonton film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas:

1. Bertabur aktor papan atas Indonesia

Film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas dibintangi aktor kenamaan Indonesia yang dapat menghidupkan cerita dengan kemampuan aktingnya.

Baca juga: Sinopsis Film The Man with the Iron Heart, Misi Pemimpin Nazi yang Kejam dan Genosida

Di antaranya Marthino Lio (Ajo Kawir), Ladya Cheryl (Iteung), Sal Priadi (Tokek), Reza Rahadian (Budi Baik), dan Ratu Felisha (Jelita)

2. Mendapatkan segudang prestasi di Festival Internasional

Film ini mewakili Indonesia di beberapa Festival Internasional.

Misalnya seperti Busan International Film Festival, Locarno International Film Festival, Asia Pasific Screen awards (APSA), dan Vienna International Film Festival.

Selain itu juga Taipei Golden Horse film Festival, Sao Paolo International Festival, Singapore International Film dan Toronto International Film Festival (TIFF)

Baca juga: Menang Film Terbaik FFI 2021, Penyalin Cahaya Akan Tayang di Netflix 13 Januari 2022

Bahkan, film ini memenangkan penghargaan Golden Leopard kategori kompetisi internasional (Concorso Internazionale) dalam Festival Film Internasional Locarno 2021.

Selain itu, Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas juga memenangkan kategori Best cinematography  di International Film Festival of Valladolid.

3. Diproduksi oleh Palari Films

Palari Films adalah rumah produksi Indonesia yang memproduksi beberapa film hit seperti Posesif (2017), Ali & Ratu Ratu Queens (2021) dan salah satunya adalah Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas.

Sudah tak diragukan lagi bukan kualitas film yang akan ditampilkan?

Baca juga: Svmmerdose Rilis Singel On My Own yang Jadi Soundtrack Film Ali dan Ratu-ratu Queens

4. Menggunakan bahasa Indonesia yang baku

Jika kita menilik industri perfilman di Indonesia, bisa dihitung jari film yang menggunakan bahasa Indonesia baku pada zaman sekarang.

Dialog dalam film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas menggunakan bahasa Indonesia baku.

Menariknya, saat di lokasi syuting para pemain pun diimbau untuk tetap menggunakan bahasa baku agar lebih menjiwai peran.

Baca juga: Baca juga: 5 Rekomendasi Drakor Tentang Agen Rahasia

5. Syuting menggunakan film analog

Film ini syuting menggunakan film analog karena latar yang digunakan dalam film adalah pada era 1980-1990an agar menambah kesan lawas dalam film.

Menarik bukan?

6. Mengungsung isu yang sensitif

Film ini diangkat berdasarkan novel karya Eka Kurniawan yang mengangkat isu yang sensitif yang kerap terjadi di masyarakat.

Misalnya toxic masculinity, kekerasan seksual hingga menggunakan kekuasaan semena-mena.

Baca juga: Sinopsis Hello Ghost, Cerita Hantu Berbalut Kisah Pilu

Meski begitu, film ini dikemas apik dengan menggabungkan unsur komedi, drama, bahkan aksi.

Bagaimana? Semakin yakin untuk menonton film ini, bukan?

Demikian beberapa alasan wajib nonton film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi