Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Ari Lasso: Tanpa Campur Tangan Tuhan, Tak Mungkin Bertahan hingga Kemoterapi ke-4

Baca di App
Lihat Foto
Instagram @ari_lasso.
Penyanyi Ari Lasso menjalani kemoterapi karena kanker yang diidapnya.
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Ari Lasso baru saja menjalani kemoterapi keempat dalam rangka mengobati penyakit kanker limfoma yang diidapnya.

Melalui unggahan di akun Instagram miliknya, Ari Lasso menceritakan perasaannya ketika menjalani kemoterapi tengah malam.

"Menjalani Chemo tengah malam memberi banyak waktu utk sy pribadi utk merenung, kontemplasi, mensyukuri berkat Tuhan yg tiada habisnya, mengagumi keBAIKan Tuhan yg tiada batasnya," tulis Ari Lasso, dikutip Kompas.com, Selasa (7/12/2021).

“Sungguh, Tanpa campur tangan dan penyertaanNYA gak mgkin sy bisa bertahan hingga kemo 4 (yg berarti kurang 2 lagi),” tulis Ari Lasso lagi.

Baca juga: Kondisi Terkini Ari Lasso yang Berjuang Lawan Kanker, Gunduli Kepalanya demi Kemoterapi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelantun lagu “Arti Cinta” itu lantas berharap agar semua unggahan Instagram yang dibagikan bisa bermanfaat untuk teman-teman yang juga sedang berjuang melawan kanker.

Menurut Ari Lasso, semangat dan kekuatan yang bersumber dari orang-orang peduli sangatlah ajaib.

“Yuuk kita saling menguatkan.. saling menyemangati. Krn semangat dan kekuatan yg bersumber dr org2 yg care sungguh ajaib kekuatannya. Keep the fight.. keep the faith,” tulis Ari Lasso.

Dalam kesempatan tersebut, Ari Lasso juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada sahabat hingga penggemar yang telah memanjatkan doa kepada Tuhan untuk kesembuhannya.

“Sepotong doa, harapan, amin dr kalian sungguh tak terhingga kekuatannya buat saya.. sungguh! Jd skali lagi dr hati terdalam terucap terimakasih,” ujar Ari Lasso.

Diketahui, Ari Lasso memang tengah berjuang melawan kanker linfoma yang diidapnya.

Baca juga: Ari Lasso Telah Jalani Kemoterapi Ketiga

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi