Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Jisoo Bicara soal Drama Snowdrop, Chemistry dengan Jung Hae In, hingga Reaksi Member BLACKPINK

Baca di App
Lihat Foto
Soompi
Member BLACKPINK, Jisoo yang kini diperkenalkan YG Stage sebagai aktrisnya
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Member girl group BLACKPINK, Jisoo, sebentar lagi akan menyapa penggemar lewat drama Snowdrop.

Snowdrop menjadi debut Jisoo BLACKPINK di dunia akting. Meski drama pertama, Jisoo langsung ditunjuk menjadi pemeran utamanya.

Telah mengonfirmasi tanggal tayangnya, Showdrop sangat dinantikan penggemar yang tak sabar melihat akting Jisoo.

Belum lama ini, Jisoo bicara tentang drama Snowdrop, perannya sebagai mahasiswi, chemistry dengan lawan main hingga reaksi dari member BLACKPINK.

Baca juga: Jisoo Ungkap Reaksi Para Member BLACKPINK pada Drama Snowdrop

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berikut rangkuman Kompas.com seperti dilansir dari Soompi, Kamis (9/12/2021).

1. Gambarkan karakter Eun Young Ro

Jisoo menggambarkan karakternya sebagai seorang mahasiswi bernama Eun Young Ro yang memiliki daya tarik karena kedewasaannya.

Ia menyebut Eun Young Ro adalah perempuan yang menarik dan menawan karena usianya yang baru menginjak 20 tahun.

"Kekuatan yang dia miliki bisa menarik perhatian orang, cara dia menjadi dewasa secara bertahap meskipun dia masih belajar itu benar-benar keren," kata Jisoo.

Baca juga: Jisoo BLACKPINK Merasa Beruntung Bermain Bareng Jung Hae In di Drama Snowdrop

Jisoo mengatakan, Eun Young Ro dapat memberikan energi yang cerah kepada orang-orang dan berusaha agar semua orang dapat bergaul dengan baik.

2. Beruntung akting bareng Jung Hae In

Selain akting Jisoo, penggemar juga menantikan chemistry antara sang idol dengan rekan mainnya, aktor Jung Hae In.

Jisoo menuturkan, Jung Hae In adalah rekan main yang bisa diandalkan dan selalu mendengarkan tentang kekhawatirannya soal peran Eun Young Ro.

Karena itu, Jisoo merasa beruntung mendapatkan Jung Hae In sebagai rekan dalam drama debutnya ini.

Baca juga: Jisoo BLACKPINK Berikan Gambaran tentang Karakternya dalam Drama Snowdrop

"Sangat beruntung Jung Hae In adalah aktor pertama sebagai lawan main saya, dari pemotretan pertama hingga terakhir, dia memantau setiap adegan dengan saya," kata Jisoo.

"Karena dia bisa memimpin dan mendengarkan dengan baik kekhawatiran saya tentang peran yang saya bawakan," tuturnya menambahkan.

Selain dengan Jung Hae In, Jisoo juga mengaku semakin dekat dengan para pemeran lainnya. Ia sering berkumpul sebelum syuting untuk berlatih.

3. Reaksi member BLACKPINK

Bukan hanya penggemar, member BLACKPINK, Jennie, Rose dan Lisa tampaknya juga tak sabar melihat akting Jisoo dalam drama tersebut.

Baca juga: Sinopsis Snowdrop, Debut Jisoo BLACKPINK Sebagai Aktris

Jisoo mengatakan, ia selalu mendapat dukungan dari para member. Hal itu yang membuatnya semangat saat syuting Snowdrop.

"Ketika saya mengatakan akan datang ke siaran langsung (soal promosi drama), mereka mengirim gambar dan mengatakan pasti akan mendengarkan. Mereka mendukung saya, saya mendapatkan kekuatan dan mampu bekerja lebih keras untuk syuting," tutur Jisoo.

4. Poin penting

Ketika bicara soal poin penting dalam drama Snowdrop, Jisoo memilih keindahan visual khas garapan sutradara Cho Hyun Tak.

Selain itu, Jisoo juga memilih penataan musik yang sangat indah drama Snowdrop patut dinantikan.

Baca juga: Hasil Tes PCR Keluar, Jisoo, Jennie dan Rosé Negatif Covid-19

"Keindahan visual yang diselesaikan dengan cantik oleh sutradara Cho Hyun Tak dan banyak anggota tim produksi. Kisah berbagai karakter di Snowdrop dengan musik mengalir di tempat yang tepat," ucap Jisoo.

5. Perubahan diri

Melebarkan sayapnya di dunia seni peran membuat idol berusia 26 tahun ini merasa adanya peningkatan yang dialami setelah syuting drama Snowdrop.

"Rasanya seperti berbagai emosi yang biasanya tidak kurasakan menjadi lebih luas daripada sebelumnya. Aku tidak akan melupakan pengalaman yang kami kerjakan sampai selesai," kata Jisoo.

Drama Snowdrop dapat ditonton di layanan streaming Disney+ Hotstar, mulai Sabtu (18/12/2021).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi