Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

X Factor Indonesia 2021 Kembali Hadir, Ariel NOAH hingga BCL Jadi Juri

Baca di App
Lihat Foto
Dok. RCTI
Ariel NOAH, Anang Hermansyah, Bunga Citra Lestari, Judika, dan Rossa terpilih menjadi juri yang akan menyaring talenta berbakat di ajang X Factor Indonesia 2021.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Ajang pencarian bakat X Factor Indonesia 2021 akan kembali hadir di luar kaca.

Dengan tampilan yang lebih segar, X Factor Indonesia akan menghadirkan lima musisi sebagai juri.

Mereka adalah Ariel NOAH, Anang Hermansyah, Bunga Citra Lestari, Judika, dan Rossa.

Acara yang akan disiarkan secara langsung oleh RCTI ini dipandu oleh Robby Purba.

Baca juga: Ajang Pencarian Bakat The X Factor Dihentikan Setelah 17 Tahun

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Hadirnya X Factor Indonesia merupakan bentuk komitmen RCTI dalam mendukung perkembangan dan kesuksesan para peserta menjadi talenta baru dalam dunia hiburan serta sebagai penggerak ekonomi kreatif dalam industri musik," kata Dini Putri selaku Programming & Acquisition Director RCTI dalam keterangan pers tertulis, Jumat (10/12/2021).

Audisi X Factor Indonesia tahun ini berhasil mencapai lebih dari 19.000 video peserta yang berasal dari berbagai daerah dan melalui berbagai platform.

Semua memiliki kesempatan untuk mengikuti dan menyanyi di depan para juri.

Baca juga: Simon Cowell Batal Tampil Jadi Juri di X Factor Israel, Singgung Kekerasan di Gaza

Berbeda dengan ajang pencarian bakat lain, X Factor memungkinkan peserta tampil secara duo atau grup.

Hal tersebut membuat X Factor menjadi sebuah ajang penghargaan yang unik menurut Ariel NOAH.

"Indonesia memiliki talent yang karakternya berbeda-beda, kontestan kita sangat menjanjikan yang tentunya memiliki keunikannya masing-masing dan ini sangat menjanjikan. X Factor ini unik, tapi serius," ucap Ariel.

Keseruan X Factor Indonesia akan mulai menghiasi televisi keluarga Indonesia mulai 13 Desember 2021, setiap Senin dan Selasa pukul 18.00 WIB.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi