Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Nikita Mirzani Benarkan PK Dipo Latief dan Sajad Ukra Ditolak Mahkamah Agung

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.COM/KRISTIANTO PURNOMO
Artis Nikita Mirzani saat menunggu persidangan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (15/7/2020). NIkita menjalani sidang putusan atas dugaan penganiayan kepada mantan suaminya Dipo Latief.
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

JAKARTA, KOMPAS.com - Upaya Peninjauan Kembali (PK) dua mantan suami artis peran Nikita Mirzani, yakni Sajad Ukra dan Dipo Latief dikabarkan ditolak oleh Mahkamah Agung (MA).

Diketahui, Dipo Latief sebelumnya mengajukan PK ke MA untuk meminta putusan Pengadilan Agama (PA) Jakarta Selatan mengesahkan pernikahan siri dengan Nikita Mirzani.

Baca juga: Tanggapi Klarifikasi Fuji Soal Honor Rp 30 Juta, Nikita Mirzani: Anda Masih Kecil, Jangan Pintar Ngarang Cerita ya

Kemudian Sajad Ukra mengajukan PK ke MA ihwal nama belakang anaknya yakni Azka Raqilla Ukra yang diubah menjadi Azka Raqilla Mawardi.

“Iya benar, gue juga baru dapat kabar itu PK Dipo soal putusan PA Jakarta Selatan soal nikah siri ditolak,” kata Nikita Mirzani di kawasan Pesanggrahan, Jakarta Selatan belum lama ini.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Jadi ya nama anak gue dari Sajad itu sah Azka Raqilla Mawardi. Gue menang dari Sajad Ukra dan Ahmad Dipo Ditiro Latief,” tambah Nikita.

Baca juga: Nikita Mirzani Kunjungi BTS Pop Up Store, Borong Produk hingga Belasan Juta Rupiah

Nikita merasa senang dengan keputusan Mahkamah Agung.

Kata dia, putusan MA menolak PK dari Dipo dan Sajad merupakan keputusan yang tepat.

“Kenapa gue enggak mau ada nama belakang Ukra di anak gue, karena dia (Sajad Ukra) tidak ada selama gue hamil dan dihidup gue sampai saat ini,” ungkap Nikita Mirzani.

Baca juga: Dukung Laura Anna, Nikita Mirzani: Gue Happy Gaga di Penjara

“Kalau Dipo gue menang, ya memang putusan Pengadilan Agama Jakarta Selatan benar begitu (nikah siri)” tambahnya.

Bintang Comic 8 ini merasa lega dengan adanya keputusan itu. Terlebih polemiknya dengan Sajad Ukra yang sudah berlangsung bertahun-tahun.

“Ya kemungkinan Sajad dan Dipo akan buat masalah lagi ya setelah ini, cuma enggak tahu juga. Cuma kan putusan ini bukan karena gue, tapi memang karena pengadilan,” tutur Nikita.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi