Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Dapat Peci Usai Resmi Gabung PKS, Narji: Semoga Menjadi Motivasi

Baca di App
Lihat Foto
Instagram @narji77
Pelawak Narji masuk PKS
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Pelawak dan presenter Sunarji atau Narji, mengumumkan telah resmi bergabung dengan salah satu partai politik.

Narji mengumumkan hal tersebut melalui akun media sosialnya @narji77.

"Saya telah resmi menjadi anggota dan kader Partai Keadilan Sejahtera," kata Narji dalam videonya.

Dalam video tersebut Narji mengucapkan terima kasih pada presiden PKS, Ahmad Syaikhu, Sekjen PKS yang telah memberikan kartu anggota kepadanya.

Baca juga: Dapat Restu dari Ibunda dan Istri, Denny Cagur Terjun ke Dunia Politik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selain itu, Narji juga mengungkap telah mendapat hadiah peci dari Ahmad Syaikhu.

"Terima kasih presiden PKS yang telah memberikan peci ini kepada saya," ucap Narji.

"Semoga ini menjadi motivasi saya untuk selalu berbuat yang terbaik untuk Partai Keadilan Sejahtera," lanjutnya.

Sejak diketahui bergabung dengan PKS, nama Narji ramai dibicarakan di media sosial hingga masuk Trending Topic Twitter.

Pasalnya, Narji diketahui sempat ramai diisukan akan bergabung dengan Partai Demokrat.

Hal itu menjadi perbincangan hangat diantara netizen.

Narji bukan pelawak pertama yang terjun ke dunia politik.

Sebelumnya, rekan seprofesinya, Denny Cagur juga diketahui telah bergabung dengan PAN, partai yang sama dengan Eko Patrio.

Selain itu juga ada sejumlah nama pelawak terkenal yang pernah dan masih terjun ke dunia politik. 

Sebut saja Miing yang pernah bergabung dengan PDIP juga Qomar yang pernah bergabung dengan partai Demokrat dan sempat duduk di kursi DPR. 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi