Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Ingin Tajamkan Koreografi, ENHYPEN Belajar dari BTS untuk Comeback Dimension: Answer

Baca di App
Lihat Foto
Soompi.com
ENHYPEN
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Boy group ENHYPEN comeback dengan album repackage DIMENSION : ANSWER, Senin (10/1/2022).

Leader grup itu, Jungwon berkata, mereka menginginkan koreografi yang tajam dalam lagu utama, "Blessed-Cursed".

Oleh karena itu, ENHYPEN belajar dari senior mereka, BTS.

Baca juga: Comeback dengan Album Dimension: Answer, ENHYPEN Angkat Tema Kecurigaan Remaja pada Dunia

BTS dan ENHYPEN tergabung dalam agensi yang sama, Big Hit Music.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Seperti senior kami BTS, kami ingin memberikan perasaan koreografi yang tajam dan sinkron, jadi kami mengamati banyak hal dari apa yang mereka lakukan. Kami ingin menjadi grup yang diakui untuk penampilan kami yang sinkron," kata Jungwon, dikutip dari Soompi.

Pasalnya, kata Sunghoon, koreografi "Blessed-Cursed" paling susah di antara lagu mereka sebelumnya.

Baca juga: ENHYPEN Ungkap Daftar Lagu untuk Album DIMENSION: ANSWER

"Kami bekerja lebih keras dari biasanya sambil berlatih dan fokus menjaga stamina kami," ucap Sunghoon.

Jungwon membenarkan, koreografi kali ini membutuhkan banyak stamina.

"Kami harus benar-benar bekerja keras untuk mengatur stamina kami. Kami juga ingin mengontrol pasang surut sehingga energi tidak akan berkurang dari awal hingga akhir," kata Jungwon.

Baca juga: ENHYPEN Rilis Jadwal Comeback dan Foto Misterius untuk Album Repackage

DIMENSION : ANSWER adalah album repackage dari full album pertama ENHYPEN, DIMENSION : DILEMMA yang dirilis pada Oktober 2021.

DIMENSION : DILEMA bercerita tentang pemuda yang jatuh ke dalam dilema setelah dikelilingi oleh berbagai keinginan dunia yang rumit.

Sedangkan DIMENSION : ANSWER adalah tentang remaja menjadi curiga terhadap jawaban yang telah ditetapkan masyarakat untuk mereka dan malah menemukan jawaban mereka sendiri.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Soompi
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi