Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Hal Ajaib yang Ditemukan Dere Saat Menulis Lagu, Apa Itu?

Baca di App
Lihat Foto
Dokumentasi TulusCompany
Penyanyi Dere
|
Editor: Andika Aditia

JAKARTA, KOMPAS.com – Dere adalah salah satu penyanyi muda yang patut diperhitungkan di industri musik Tanah Air saat ini.

Potensi yang dimiliki wanita berusia 19 tahun itu menarik perhatian TulusCompany, sebuah manajemen yang didirikan oleh musisi Tulus.

Debut karyanya, “Kota”, berhasil menarik perhatian banyak orang hingga viral di TikTok.

Dalam menulis karya-karyanya, Dere mengaku telah menemukan sebuah keajaiban.

Baca juga: Dere Ingin Gelar Konser Tanpa Sampah Plastik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Karena aku suka menulis lagu, aku punya satu hal yang bisa dibilang sedikit ajaib. Jadi kalau mau menyampaikan sesuatu (lewat musik) bisa lebih kayak ada rasa ajaibnya, lebih bisa dengan indah, santai,” ujar Dere dalam wawancara eksklusif virtual bersama Kompas.com belum lama ini.

Oleh karenanya, jebolan ajang The Voice Kids 2016 itu menyebut ingin lebih lama dan konsisten dalam industri musik Tanah Air.

“Harapannya aku ingin terus bermusik, menyuarakan apa yang bisa aku suarakan. Karena aku merasa kalau secara kata-kata itu kurang banyak enggak PD-nya, banyak kurangnya,” tutur Dere.

“Jadi harapannya sih bisa terus bermusik, konsisten, lama, dan bisa menyuarakan apa yang bisa aku suarakan,” lanjutnya.

Baca juga: Dere Rilis Singel Rumah, Ungkap Keresahan atas Kerusakan Bumi

Dalam berkarya, Dere mendapat banyak masukan dari Tulus, terutama soal kejujuran dalam berkarya.

“Aku kalau bermusik itu apa yang aku rasa pas aja. Kalau dari Kak Tulus sendiri, Kak Tulus selalu ajak aku untuk terus cari, apa yang sebenarnya Dere mau suarakan, musik seperti apa yang mau Dere tunjukkan ke teman-teman,” ujar Dere.

“Yang paling aku ingat sampai hari ini rasa jujur dalam apa pun yang kita kerjakan, tulis dan ekspresikan itu yang paling aku ingat dari Kak Tulus,” lanjutnya.

Dengan bergabung di manajemen Tulus, Dere tak menampik, rasa percaya dirinya kian tumbuh untuk menyuarakan keresahannya dalam musik.

Baca juga: Lirik Lagu Berisik, Singel Ketiga Dere

“Dari sebelum ketemu Kak Tulus sudah mulai tulis lagu, cuma masih banyak takutnya, masih belum punya untuk tukar cerita dalam proses lagu. Setelah ketemu Kak Tulus jadi makin percaya diri, makin belajar banyak,” tutur Dere.

Di karya terbarunya, Dere menulis sebuah lagu berjudul “Rumah”.

Lagu tersebut sebagian besar diangkat Dere dari keresahan dan kepeduliannya atas kondisi bumi.

Dere ingin meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga "Rumah" setiap manusia, yaitu bumi.

Baca juga: Lirik dan Chord Lagu Kota dari Dere

Singel “Rumah" kini sudah tersedia di seluruh digital streaming platform di Indonesia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi