Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Faisal Mulai Buka Endorsement di Instagram, hingga Pakai Admin

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/ MELVINA TIONARDUS
Ayah mertua mendiang artis Vanessa Angel, Faisal, ditemui di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (17/1/2022).
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Ayah mertua mendiang artis Vanessa Angel, Faisal, kini mulai buka jasa endorsement di akun Instagram miliknya @h_faisal__69.

Faisal tertawa ketika dimintai keterangan perihal endorsement itu.

Baginya, endorsement tersebut berguna untuk memperluas jaringan pertemanan. Sekaligus agar toko material tekstilnya ikut laris manis.

"Yang penting bagi saya banyak teman banyak orang yang beli bahan (tekstil) saya," kata Faisal, ditemui di kawasan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (17/1/2022).

Baca juga: Faisal Hanya Izinkan Doddy Sudrajat Bermain dengan Gala di Rumah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pria berdarah Minang ini mengungkapkan, ia bahkan kini punya admin khusus untuk mengurus endorsement di Instagram.

"Itu kan sekarang pakai admin juga ya, jadi banyak juga masuk endorse-an hahaha," ucap Faisal.

Kata Faisal, ia merekrut admin atas saran salah satu wartawan.

"Ya saya sih ikut apa kata admin aja. 'Begini Pak Haji', oh ya," tutur Faisal.

Baca juga: Faisal Ingin Damai dengan Doddy Sudrajat, Akui Lelah dengan Perselisihan

Ditanya apakah sudah banyak barang yang siap untuk dibuat video review olehnya, Faisal malu-malu.

"Banyak sih enggak, enggak kayak Fuji. Kalau Fuji alhamdulillah banyak. Ada lah buat beli minyak (bensin) ke Tanah Abang lah," ujar Faisal tertawa.

Berdasarkan pengamatan Kompas.com, berapa kali Faisal mengunggah produk endorsement lewat fitur Instagram story. Contohnya produk camilan.

Akun Instagram Faisal sendiri sudah memiliki 452.000 pengikut.

Baca juga: Tindakan Faisal Usai Mediasi dengan Doddy Sudrajat soal Perwalian Gala Gagal Lagi

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi