Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cerita Arawinda Kirana Temukan Sahabat di Lokasi Syuting Film Nana (Before, Now, and Then)

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/Ady Prawira Riandi
Arawinda Kirana menceritakan pengalaman uniknya di lokasi syuting film Nana (Before, Now, and Then) yang mempertemukannya dengan Kekasih, sahabat terbaiknya saat ini.
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Lokasi syuting film Nana (Before, Now, and Then) memberikan kesan tersendiri bagi aktris peran Arawinda Kirana.

Di lokasi syuting yang berlokasi di Ciwidey, Bandung, ini ia bertemu dengan seseorang yang kemudian menjadi sahabatnya.

"Kebetulan karena syuting ini aku bertemu dengan one of my best friend in this whole world now, yaitu namanya Kekasih, dia anaknya Om Arswendi," kata Ara saat ditemui di Jakarta Selatan belum lama ini.

Baca juga: Berkarya untuk Berkarya, Arawinda Kirana Tak Peduli Popularitas

Selain menemukan sosok sahabat, Arawinda Kirana juga menceritakan pengalamannya menjalani syuting Nana (Before, Now, and Then).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Film ini terasa sangat berbeda jika dibandingkan dengan Yuni yang mengambil lokasi syuting di daerah pantai.

Meski demikian, Ara tetap bersenang-senang karena pemandangan indah yang ditawarkan selalu memanjakan matanya.

Baca juga: Dalami Peran Yuni, Arawinda Kirana Menginap 5 Hari di Pedalaman Serang

"Pengalamannya dingin banget sih dan aku kan bajunya lumayan pendek gitu dan itu di Ciwidey, bayangin, tapi alamnya bagus banget and I had so much fun," serunya.

Film Nana (Before, Now, and Then) sendiri akan berlaga di kompetisi utama Berlinale Film Festival 2022.

Film arahan Kamila Andini ini menampilkan Happy Salma, Laura Basuki, Ibnu Jamil, dan Arawinda Kirana.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi