Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Song Ji Hyo Pilih Tak Vaksinasi Covid-19, Agensi Angkat Bicara

Baca di App
Lihat Foto
Instagram @my_songjihyo
Song Ji Hyo
|
Editor: Rintan Puspita Sari

KOMPAS.com- Sejak Eunhyuk Super Junior menjadi bintang tamu Running Man dan dinyatakan positif Covid-19, nama Song Ji Hyo menyita perhatian.

Ini karena meskipun anggota Running Man itu dinyatakan negatif Covid-19 dari hasil tes PCR, dia memutuskan untuk tetap menjalani karantina mandiri selama 10 hari. Hal ini yang kemudian menjadi tanda tanya. 

Dalam pengumumannya, agensi Song Ji Hyo, Creative Group ING mengungkap bahwa bintang drama Princess Hours itu ternyata tidak vaksinasi Covid-19.

Tak ingin muncul banyak spekulasi atas keputusan Ji Hyo untuk tidak divaksin, agensi akhirnya memberitahu alasannya.

Baca juga: Positif Covid-19, Eunhyuk Super Junior Tunda Semua Jadwalnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berdasar pernyataan agensi, Song Ji Hyo memiliki alergi sehingga tidak bisa menerima vaksin Covid-19.

"Kami akan menjelaskan alasan keputusan karantina mandiri 10 hari. Aktris Song Ji Hyo didiagnosis dengan riwayat alergi obat di masa lalu," tulis agensi.

Mereka juga memberikan contoh dari peristiwa yang pernah terjadi pada Ji Hyo di tahun 2011 atas reaksi tubuhnya terhadap alergi karena menerima suntikan cairan IV.

"Pada tahun 2011, karena jadwal syutingnya yang sibuk, ia berada dalam situasi di mana kelelahan fisiknya sangat membutuhkan perhatian," kata agensi.

Baca juga: Rayakan 21 Tahun Debut, Song Ji Hyo Donasi 6.300 Briket Batubara

"Dia menerima cairan IV sebagai upaya bantuan, tetapi tidak butuh waktu lama baginya untuk bereaksi buruk terhadapnya," lanjut agensi.

Agensi mengatakan saat itu Ji Hyo mengalami ruam di sekujur tubuh dan kesulitan bernapas.

"Dia mengalami ruam di sekujur tubuhnya dan dia mengalami kesulitan bernapas karena sesak napas," kata agensi dalam pernyataannya.

"Pada saat itu, dia pergi ke ruang gawat darurat di mana dia menerima perawatan, dan ada catatan medisnya," sambungnya.

Sejak saat itu, Ji Hyo terus menunjukkan reaksi buruk terhadap antibiotik dan hal lainnya.

Melanjutkan dalam pernyataan mereka, agensi mengatakan bahwa mengingat riwayat medisnya, dan setelah berbicara dengan dokter, yang terbaik bagi Song Ji Hyo untuk tetap tidak divaksinasi untuk kesehatan dan keselamatannya.

"Setelah pertimbangan panjang tentang vaksinasi Covid-19 dan mendapatkan pendapat dari dokter, kami tidak punya pilihan selain membiarkan Song Ji Hyo tetap tidak divaksinasi karena alasan di atas," kata agensi.

Creative Group ING sebagai agensi juga mengungkapkan bahwa meskipun dia mungkin tidak divaksinasi, mereka akan melakukan segala yang mereka bisa untuk sepenuhnya mematuhi pedoman karantina.

"Kami akan terus sepenuhnya mematuhi pedoman karantina menurut departemen kesehatan untuk memastikan kesehatan dan keselamatan aktor kami," ujar agensi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Koreaboo
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi