Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Emma Roberts dan Garrett Hedlund Pisah Setelah Setahun Dikaruniai Anak

Baca di App
Lihat Foto
FX
Emma Roberts berperan sebagai Brooke Thompson dalam serial antologi horor American Horror Story: 1984 (2019).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Aktris Emma Roberts memutuskan berpisah dari kekasihnya, aktor Garrett Hedlund, belum lama ini.

Padahal tahun lalu mereka baru dikaruniai seorang anak laki-laki yang dinamai Rhodes Robert Hedlund.

Seorang sumber menuturkan kepada E! News bahwa Emma dan Garrett masih menjaga komunikasi demi mengurus buah hati mereka.

Baca juga: Produser Harry Potter Reuni Akui Salah Gambar Emma Watson dengan Emma Roberts

"Mereka masih mengurus dan terlibat dalam kehidupan satu sama lain karena anak mereka," kata sumber itu, dikutip Kompas.com, Senin (24/1/2022).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dulu Emma dan Garrett sangat mengunci rapat hubungan spesial mereka.

Mereka pertama kali dirumorkan berpacaran pada Maret 2019.

Baca juga: Kabar Bahagia, Emma Roberts dan Garrett Hedlund Dikaruniai Bayi Laki-laki

Saat itu Emma baru saja putus dari Even Peter, pria yang sebenarnya sudah lama menjadi tunangannya.

Emma dan Garrett kabarnya beberapa kali pergi menghabiskan waktu bersama.

Dua bulan kemudian Emma mengungkapkan ia tidak suka membahas kehidupan asmaranya.

Januari 2020, Garrett ditahan karena menyebabkan kecelakaan akibat menyetir di bawab pengaruh alkohol.

Baca juga: Sinopsis Paradise Hills, Upaya Emma Roberts Melarikan Diri dari Asrama Berbahaya

Namun kala itu kabarnya hubungan Emma dan Garrett tidak terpengaruh.

Emma Roberts sendiri adalah keponakan aktris Julia Roberts. Ia terkenal lewat film Blow.

Sementara Garrett Hedlund adalah bintang film Tron Legacy.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: EOnline
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi