Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Prilly Latuconsina Kesal Disebut Ikut-ikutan Akuisisi Klub Sepak Bola

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/VINCENTIUS MARIO
Prilly Latuconsina saat ditemui di Novotel Tangerang, Banten, Jumat (4/2/2022). Sukses sebagai aktris Tanah Air, kini Prilly melebarkan langkahnya menjadi pemilik klub sepakbola Persikota Tangerang.
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktris Prilly Latuconsina mengaku kesal lantaran disebut ikut-ikutan mengakuisisi klub sepak bola.

Sebagai informasi, Prilly Latuconsina resmi mengakuisisi klub sepak bola dari Liga 3 Indonesia, Persikota Tangerang.

Prilly menambah deretan pesohor Tanah Air yang memiliki klub sepak bola setelah Raffi Ahmad dan Atta Halilintar.

"Kalau teman-teman bilang 'ikut-ikutan kali ya', sekarang saham sama NFT lagi naik tapi aku enggak ikutan," kata Prilly Latuconsina saat ditemui di Novotel Tangerang, Banten, Jumat (4/2/2022).

Baca juga: Jadi Pemilik Persikota Tangerang, Prilly Latuconsina: Tak Ada Unsur Politik atau Tekanan Pihak Lain

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bintang film Danur itu menuturkan, idenya mengakuisisi Persikota Tangerang sudah ada sejak setahun lalu. Tepatnya, sejak menjalin relasi dekat dengan Walikota Tangerang.

Seiring berjalannya waktu, Prilly Latuconsina tertarik memajukan klub berjuluk Bayi Ajaib tersebut.

"Dari tahun lalu sering berdiskusi sama Pak Walikota, tapi enggak cuma tentang bola. Beberapa bulan belakangan ini kita omongin klub bola dan aku melihat juga kemampuan aku ternyata ada di situ," tutur Prilly.

Prilly Latuconsina bahkan mengaku telah mempelajari rinci tentang bagaimana memiliki dan mengelola klub sepak bola.

Baca juga: Prilly Latuconsina Ungkap Alasan Akuisisi Persikota Tangerang

"Aku pelajari dulu gimana cara punya klub bola, gimana supaya klub ini maju itu gimana. Aku ngobrol banyak sama tim Persikota. Akhirnya, aku merasa mampu setelah banyak diskusi," ujar Prilly.

"Aku mampu dan akhirnya mau. Bukan ikut-ikutan tapi enggak tahu apa-apa, jadi aku bekerja keras untuk klub bola ini," katanya menegaskan.

Kemudian, Prilly Latuconsina juga menekankan bahwa tidak ada pihak yang mendorong dirinya untuk mengakuisisi Persikota Tangerang.

Pilihan itu murni muncul dari dirinya sendiri lantaran ingin mengembalikan kejayaan Persikota Tangerang.

Baca juga: Kini Zamannya Investasi, Prilly Latuconsina: Jangan Lupa Investasi Kesehatan

"Aku cukup tertawa aja, karena memang tidak ada orang di belakangku, enggak ada orang atau unsur politik sama sekali. Enggak ada yang nge-push aku dan hanya menjadikan aku boneka untuk berdiri di depan. Enggak ada," ucap Prilly.

Produser film Kukira Kau Rumah itu lantas bertekad untuk bekerja keras memajukan Persikota Tangerang.

"Enggak ada orang di belakang aku atau orang yang sembunyi sebenarnya dan yang kerjain orang itu. Aku mengajukan diri sendiri karena ingin memajukan sepak bola ini," kata Prilly.

Dengan demikian, Prilly Latuconsina saat ini menjadi perempuan pertama di Tanah Air yang memiliki klub sepak bola.

Baca juga: Prilly Latuconsina Baru Tahu soal Vaksin HPV Saat Berbincang dengan Julia Perez

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi