Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cerita Anak Irfan Hakim, Aisha Keem, Rilis Lagu "Dead Light" Ciptaannya Sendiri

Baca di App
Lihat Foto
DOK. Aisha Keem.
Putri sulung pembawa acara Irfan Hakim, Aisha Keem.
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com - Putri sulung pembawa acara Irfan Hakim, Aisha Keem, merilis singel yang berjudul “Dead Light”.

Terinspirasi dari kisah nyata Aisha Keem, lagu tersebut mengisahkan pedihnya kehilangan seorang sahabat.

“Jadi ini memang kisah nyata yang aku alami waktu lulus sekolah. Aku sempat kehilangan sahabat yang membuatku cukup terpukul.” ungkap Aisha Keem dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Rabu (2/2/2020).

Baca juga: Syok Diberi Hadiah Tarantula oleh Irfan Hakim, Sule: Gue Hancurkan Nih Aquarium

Ditulis langsung oleh Aisha, musik “Dead Light” yang berirama harmonis serta ringan itu diaransemen oleh Irwan Simanjuntak.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

“Musiknya asyik banget. Untuk anak usia 13 tahun punya musikalitas kayak begini, gokil!” komentar Raffi Ahmad setelah mendengarkan “Dead Light”.

Ini merupakan tembang kedua gubahan Aisha setelah lagu “Ibu” yang ia rilis pada 2019.

Baca juga: Jimin BTS Sembuh dari Covid-19

Lahir di Bandung pada 2008, Aisha mulai bernyanyi sejak usia 6 tahun dan mengasah kemampuan dengan mengikuti latihan vokal.

Sejak kelas 1 Sekolah Dasar (SD), gadis yang pernah mewakili sekolahnya dalam tim tari tradisional ke Thailand ini mantap ingin menjadi seorang penyanyi.

Demi memuluskan niatnya, Aisha menghadiri konser penyayi Naura Ayu ketika ia duduk di bangku kelas 2 SD.

Ia mengatakan, Naura merupakan sosok idola yang menginspirasinya dalam meraih angan-angan menjadi seorang penyanyi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi