Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

T.O.P BIGBANG Keluar dari YG Entertainment Setelah 16 Tahun Bersama

Baca di App
Lihat Foto
Soompi
Personel BIGBANG, T.O.P
|
Editor: Novianti Setuningsih

KOMPAS.com - Personel BIGBANG, Choi Seung Hyun atau yang biasa dikenal dengan T.O.P resmi keluar dari YG Entertainment.

Keluarnya T.O.P dari YG Entertainment setelah 16 tahun bersama ini sekaligus pengumuman tentang BIGBBANG yang akan merilis single baru pada musim semi ini.

"Kontrak eksklusif T.O.P dengan YG telah berakhir. Dia akan menghadapi berbagai tantangan baru baik sebagai artis maupun pengusaha," kata YG Entertainment dilansir dari Soompi, Senin (7/2/2022).

Meskipin demikian, YG Entertainment mengklaim tetap menghormati segala keputusan yang diambil oleh T.O.P.

Baca juga: Kocak, T.O.P BIGBANG Unggah Video Editan Lagu BLACKPINK

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Kami menghormati keinginan T.O.P untuk memperluas ruang lingkup kegiatan individualnya selain dari promosinya dengan BIGBANG," ucap YG Entertainment.

YG Entertainment menambahkan bahwa T.O.P juga telah sepakat dengan personel BIGBANG yang lain mengenai keputusannya itu.

"Selama kondisinya tepat, (T.O.P) akan selalu berpartisipasi dalam kegiatan BIGBANG kapanpun dia bisa," ujar YG Entertainment.

Sementara itu, comeback BIGBANG mendatang akan menandai musik baru pertama mereka dalam empat tahun terakhir sejak perilisan.

Baca juga: Profil T.O.P, Personel BIGBANG yang Masuk Jajaran Pria Terseksi

T.O.P diketahui memulai kariernya di YG Entertainment saat mengirim demo musiknya bersama G-Dragon.

Namun, T.O.P sempat ditolak karena berat badannya yang jauh dari ideal dan tidak masuk kriteria untuk diorbitkan menjadi idola.

Berkat penolakan itu, T.O.P berusaha keras untuk menurunkan berat badannya dan berhasil.

Hingga akhirnya, T.O.P memulai debut bersama G-Dragon, Taeyang, Daesung, dan Seungri sebagai BIGBANG pada 2006.

Selain bersama BIGBANG, T.O.P dengan gaya rap-nya yang khas sukses merilis sejumlah single solo, di antaranya "Big Boy" (2006), "Turn It Up" (2010), "Because" (2010), "Oh Mom" (2011), "Doom Dada" (2013), dan "Hi Haruka" (2015).

Baca juga: Daftar Kontroversi Han Seo Hee, dari T.O.P BIGBANG hingga B.I Eks iKON

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Soompi
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi