Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Hotman Paris Beberkan Alasannya Selalu Berpenampilan Necis

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/IRA GITA
Hotman Paris usai menjalani BAP di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (26/8/2019).
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengacara yang kerap menangani kasus artis, Hotman Paris Hutapea punya gaya berpakaian yang necis.

Ia biasanya memakai setelan jas lengkap dengan dasi warna sama. Bahkan, kata Hotman, sepatunya bisa seharga satu mobil Avanza.

Hotman Paris lantas membeberkan alasan dirinya selalu berpenampilan demikian.

"Dalam profesi, percaya diri itu perlu. Ingat itu. Kalau Anda percaya diri, maka kata-kata yang keluar dari mulutmu pun akan lebih teratur," kata Hotman Paris Hutapea, ditemui di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat, Senin (14/2/2022) petang.

Baca juga: Kerap Unggah Video Bareng Wanita Cantik, Hotman Paris Sebut Rumah Tangganya Baik

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Salah satu pendukung untuk percaya diri adalah penampilan yang meyakinkan," ujarnya melanjutkan.

Hotman Paris mengatakan, ia sudah mendalaminya selama 20 tahun semenjak bekerja dengan pengacara-pengacara asing.

"Saya pernah empat tahun di Australia dengan 700 pengacara bule," ucap Hotman Paris.

Oleh karenanya, bagi Hotman memang penampilan itu sangat perlu.

"Apalagi saya sering melawan pengacara asing," katanya lagi.

Baca juga: Sebulan Ditinggal Istri, Hotman Paris: Kamar Sudah Kayak Kapal Pecah

Menurut Hotman, ketika orang lain melihat penampilannya dan tahu itu adalah produk-produk mahal maka orang akan menilainya sebagai pribadi yang berkualitas.

"Kalau dia sudah merasa kita berkualitas, dia pun akan lebih sportif berdebat. Jadi penampilan adalah salah satu unsur mutlak rasa percaya diri," ujarnya.

Sementara itu, dalam urusan menjaga kebugaran di usianya yang sudah 62 tahun, Hotman mengaku tidak merokok, tidak memakai narkoba, dan minum alkohol dalam jumlah terbatas.

Selain itu, ia mengaku terbiasa hidup teratur, ceria, dan bahagia selalu.

Kini, Hotman Paris juga mulai mengurangi konsumsi karbohidrat.

Baca juga: Holywings Bogor Didenda karena Langgar PPKM, Ini Kata Hotman Paris

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi