Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Cerita Iqbaal Ramadhan 3 Kali Gagal di Audisi Idola Cilik

Baca di App
Lihat Foto
Instagram/@iqbaal.e
Iqbaal Ramadhan masuk jajaran trending topic Twitter Indonesia, Selasa (11/10/2021).
|
Editor: Fitri Nursaniyah

JAKARTA, KOMPAS.com - Aktor Iqbaal Ramadhan menceritakan pengalamannya ditolak tiga kali berturut-turut di ajang pencarian bakat Idola Cilik.

Sebelum mengikuti audisi untuk drama musikal Laskar Pelangi (The Rainbow Troops), Iqbaal Ramadhan lebih dulu mengikuti audisi Idola Cilik.

"Gue sebelumnya sudah tiga tahun ditolak Idola Cilik, ikut ajang nyanyi kan," ucap Iqbaal Ramadhan dikutip Kompas.com dari YouTube HAHAHA TV, Rabu (16/2/2022).

Padahal persiapan Iqbaal sebelum mengikuti audisi tersebut terbilang sangat matang.

Baca juga: NOAH Kejutkan Penggemar dengan Hadirkan Iqbaal Ramadhan di Video Klip Yang Terdalam

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aktor kelahiran 28 Desember 1999 itu sampai mengikuti les vokal sebelum mengikuti audisi Idola Cilik.

"Nyokap bokap disekolahin les vokal waktu itu, terus ikut Idola Cilik tiga tahun. Pokoknya enggak diterima tiga tahun berturut-turut," ucap Iqbaal.

Sempat menyerah saat diminta ibunya mengikuti teater Laskar Pelangi karena tiga kali ditolak audisi Idola Cilik, tapi Iqbaal luluh akhirnya mengikuti permintaan itu.

Langkah pertama Iqbaal Ramadhan terjun sebagai seniman pun dimulai.

Baca juga: Iqbaal Ramadhan Belajar Seni Lukis demi Mencuri Raden Saleh

Setelah terlibat dalam drama musikal Laskar Pelangi, Iqbaal membintangi film pertamanya 5 Elang (2011).

Kemudian di tahun yang sama dia bergabung dengan grup Coboy Junior dengan tiga anggota lainnya yaitu Aldy Maldini, Teuku Rizky, dan Bastian Steel.

Selama bergabung dengan Coboy Junior, Iqbaal juga membintangi berbagai judul film dan sinetron seperti Coboy junior: The Movie dan Hanya Kamu.

Jadi artis sejak usia muda, Iqbaal menganggap panggung hiburan sebagai tempat bermain. Itu lah mengapa di awal kariernya Iqbaal tidak banyak memikirkan komentar orang lain.

Baca juga: Ngaku Jomblo, Ini Jawaban Iqbaal Ramadhan Saat Ditanya Hermanto Tanoko Target Nikah

Kata Iqbaal, sosok ayah adalah orang yang selalu mengingatkan di mana posisinya saat itu.

"Bokap sekalu ngomong, pokoknya kalau kamu nih lagi ada di panggung ya kamu adalah milik publik, tugas kamu adalah menghibur semua orang yang datang untuk nonton kamu. Tapi kalau kamu ada di sini, di rumah, kamu adalah anak ayah, yang tugasnya salat sama sekolah," kata Iqbaal.

Berpisah dengan CJR, sebelumnya disebut Coboy Junior, pada 2017, Iqbaal tetap melanjutkan kariernya di industri hiburan sebagai aktor.

Dari banyak judul film yang telah dibintangi Iqbaal, Dilan 1990 (2018) dianggap sebagai proyek sukses yang menaikkan pamornya sebagai aktor.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi