Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kangen Pulang Kampung, Rich Brian: Teman-teman di Indonesia Lebih Klik Rasanya

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/VINCENTIUS MARIO
Rapper Rich Brian dalam wawancara eksklusif virtual bersama Kompas.com, Rabu (16/2/2022).
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

JAKARTA, KOMPAS.com - Rapper asal Indonesia, Rich Brian, mengungkap kerinduannya untuk kembali ke Tanah Air.

Rich Brian diketahui kini sedang berkarya di Amerika Serikat, di bawah naungan label 88rising.

Brian menyebut, ia mempunyai teman-teman dari negara lain dan dari Indonesia.

Baca juga: Rich Brian Beri Bocoran soal Penampilan di Coachella 2022

Namun, Brian mengaku lebih menyatu saat bergaul dengan teman-temannya di Indonesia.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Hidupku di Indonesia dengan di sini beda banget. Di sini kayak ada banyak teman, tapi rasanya teman di Indonesia lebih dekat. Di sini ada teman juga, tapi di Indonesia rasanya lebih 'klik' aja gitu," kata Brian dalam wawancara eksklusif virtual bersama Kompas.com, Rabu (16/2/2022).

Musisi bernama lahir Brian Imanuel itu bercerita, pulang ke Indonesia sama saja dengan pulang ke masa kecilnya.

Baca juga: Banyak Artis Asia Gabung di 88rising, Rich Brian Semakin Nyaman

Brian merasa kembali seperti berusia 14 tahun lagi setiap kali tiba di rumah dan bertemu kedua orangtuanya.

"Kalau balik ke Indonesia rasanya kayak masih kecil aja gitu," ucap Brian.

"Menurutku bagus, soalnya kayak balik berasa jadi umur 14 tahun, motivasinya lebih naik lagi gitu," lanjutnya.

Baca juga: Rilis EP Brightside, Singel Getcho Mans Jadi Sarana Eksplorasi Rich Brian dalam Bermusik

Penyanyi yang tenar lewat lagu "Dat $tick" itu tak menampik rasa rindunya untuk pulang ke Indonesia dan tidur di kamarnya lagi.

"Kangen balik ke kamarku, tidur di sana setiap malam. Jadi suasananya beda, ya. Aku sudah lama enggak balik dan kangen banget sih," tutur Brian.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi