Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Kabar 5 Selebritas Jebolan X Factor Indonesia

Baca di App
Lihat Foto
Kompas.com/Tri Susanto Setiawan
Fatin Shidqia berpose dalam acara Muslim Fashion Festival di JCC, Jakarta Pusat, Minggu (22/4/2018).
|
Editor: Rintan Puspita Sari

JAKARTA, KOMPAS.com- Diadopsi dari program The X Factor yang dibuat oleh Simon Cowell, ajang pencarian bakat X Factor Indonesia telah berjalan selama beberapa tahun sejak pertama tayang tahun 2012.

Selama tiga musim digelar, ajang ini telah menghasilkan banyak selebriti berbakat.

Dari Fatin Shidqia hingga Mikha Angelo, berikut beberapa selebriti jebolan X Factor Indonesia.

Fatin Shidqia

Juara musim pertama X Factor Indonesia ini mengeluarkan debut singel "Aku Memilih Setia".

Dirilis tahun 2013, lagu tersebut banyak mendapat penghargaan dan masuk beberapa nominasi penghargaan musik.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penyanyi berusia 25 tahun ini mengikuti audisi X Factor saat masih bersekolah.

Baca juga: Pamer Foto Pakai Topi Toga, Fatin Shidqia Lubis Bersyukur Akhirnya Jadi Sarjana

Namun saat itu suaranya berhasil memukau para juri, seperti Rossa hingga Ahmad Dhani.

Dalam karier musik, fatin telah menghasilkan banyak singel sejak menjadi juara X Factor Indonesia tahun 2013.

Seperti lagu "Proud of You Moslem", "Jangan Kau Bohong" hingga "Cahaya di Langit Itu".

Selain menjadi penyanyi, Fatin juga pernah membintangi film berjudul Dreams (2016) yang juga dibintangi Morgan Oey.

Jebe & Petty

Donna Michelle Jessica Bennett dan Patrecia Laresa merupakan pemenang X Factor Indonesia musim kedua.

Mereka pernah berduet dengan Mulan Jameela untuk lagu berjudul "Bye Bye Boy" di tahun 2018.

Tak seperti Fatin yang cukup aktif di dunia musik, Jebe dan Petty cukup jarang terlihat di layar kaca.

Baca juga: Cerita Angela July Atasi Depresi dengan Bermain Harpa

Isa Raja

Merupakan finalis X Factor Indonesia tahun 2013. Meskipun tereliminasi, tapi Isa belum lama ini diketahui menjadi musisi yang membuka konser virtual Dewa 19 episode ke 4 pada September 2021.

Isa saat itu membawakan lagu Dewa 19 berjudul "Begitu Benar Begitu Salah" dan "Musnah".

Angela July

Meskipun tak lolos di X Factor Indonesia, Angela July berhasil mendapatkan popularitas usai tampil di Asia's Got Talent.

Sebagai penyanyi dan pemain harpa, Angela berhasil mencuri perhatian juri Asia's Got Talent yaitu Anggun C Sasmi, David Foster dan Jay Park.

Mikha Angelo

Salah satu finalis musim pertama X Factor Indonesia ini pernah membuat grup musik The Overtunes bersama saudara-saudaranya.

Melalui grup tersebut, Mikha merilis singel berjudul Sayap Pelindungmu yang dirilis tahun 2013.

Mereka juga mengisi soundtrack beberapa film seperti Miracle: Jatuh dari Surga, Ngenest, The Fabulous Udin, Cek Toko Sebelah, Susah Sinyal.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi