Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Pendiri SM Entertainment Lee Soo Man Ditunjuk sebagai Dosen Riset di KAIST

Baca di App
Lihat Foto
YouTube BoA
Pendiri SM Entertainment Lee Soo Man
|
Editor: Andi Muttya Keteng Pangerang

KOMPAS.com - Mengutip Allkpop, Jumat (25/2/2022), pendiri sekaligus kepala produser agensi SM Entertainment, Lee Soo Man, ditunjuk sebagai dosen riset di Korea Advanced Institute of Science and Technology (KAIST).

Pertimbangan memilih Lee Soo Man untuk jabatan dosen telah disetujui oleh dewan pada 17 Februari.

Dia akan menjabat sebagai dosen di School of Computing KAIST mulai 1 Maret tahun ini.

Baca juga: Kocaknya Pendiri SM Entertainment, Lee Soo Man, Main TikToK Bareng Mark dan Haechan NCT

KAIST adalah universitas riset terkenal yang didirikan oleh pemerintah Korea Selatan pada 1971 sebagai lembaga sains dan teknik publik pertama yang berorientasi pada penelitian.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

School of Computing di KAIST menampung departemen yang didedikasikan untuk ilmu komputer, komputasi visual, kecerdasan buatan, layanan informasi, dan komputasi yang terkait dengan humaniora dan ilmu sosial.

Sebelumnya pada 2021, SM Entertainment menjalin kemitraan strategis dengan KAIST untuk penelitian di bidang konser atau pertunjukan Metaverse.

Baca juga: Muncul di TikTok NCT 127, Pendiri SM Entertainment Lee Soo Man Buat Heboh

Selama upacara perjanjian kemitraan, Lee Soo Man menyampaikan pidato kepada para peneliti KAIST yang berfokus pada "Masa Depan Hiburan".

Dilaporkan juga bahwa SM Entertainment dan KAIST telah memulai diskusi mengenai pendirian fasilitas penelitian yang didedikasikan untuk studi Metaverse di dalam kampus KAIST.

Baca juga: Lee Soo Man Potong Poni Seulgi Red Velvet Saat Syuting Video Musik Queendom

Lahir di Seoul, Korea Selatan, pada 18 Juni 1952, Lee Soo Man kuliah di Seoul National University.

Saat itu, ia juga sudah mulai berkarier di dunia tarik suara.

Pada 1980, Lee So Man mulai kuliah lagi dan meraih gelar master dari California State University.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Sumber: Allkpop
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi