Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Lirik Lagu Tujuh Belas dari Tulus

Baca di App
Lihat Foto
DOK. TULUS COMPANY/DHIMO JULI PHOTOGHRAPHY
Penyanyi Tulus merilis lagu baru bertajuk Tujuh Belas, Rabu (23/2/2022).
|
Editor: Rheisnayu Cyntara

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi kenamaan asal Indonesia, Tulus kembali membuahkan karya terbaru berjudul "Tujuh Belas".

Lagu yang rilis pada 23 Februari 2022 itu ia tulis bersama dengan Petra Sihombing.

Singel terbarunya ini ingin mengajak para pendengarnya untuk merayakan jiwa muda.

Bekerja sama dengan Erwin Gutawa dan Ari Renaldi, lagu ini masuk dalam album terbarunya yang akan datang.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baca juga: Tulus Pancarkan Semangat Lewat Lagu Tujuh Belas

Simak lirik lagu "Tujuh Belas" oleh Tulus.

Muda jiwa selamanya muda
Kisah kita abadi selamanya
Muda jiwa selamanya muda
Kisah kita abadi selamanya

Masihkah kau mengingat di saat kita masih tujuh belas
Waktu di mana tanggal-tanggal merah terasa sungguh meriah
Masihkah kau ingat cobaan terberat kita matematika
Masihkah engkau ingat lagu di radio yang merdu mengudara

Kita masih sebebas itu
Rasa takut yang tak pernah mengganggu
Batas naluri bahaya
Dulu tingginya lebihi logika

Putaran bumi dan waktu yang terus berjalan menempa kita
Walau kini kita terpisah, namun jiwaku tetap di sana
Di masa masih sebebas itu
Rasa takut yang tak pernah mengganggu

Di masa naluri bahaya
Dulu tingginya lebihi logika
Muda kita selamanya muda
Kisah kita abadi selamanya

Kita masih sebebas itu
Rasa takut yang tak pernah mengganggu
Batas naluri bahaya
Dulu tingginya lebihi logika

Sederas apa pun arus di hidupmu
Genggam terus kenangan tentang kita
Seberapa pun dewasa mengujimu
Takkan lebih dari yang engkau bisa

Dan kisah kita abadi untuk selama-lamanya

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua
Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi