Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Beradu Akting dengan Rizky Nazar di Serial 17 Selamanya, Syifa Hadju Mengaku Canggung

Baca di App
Lihat Foto
KOMPAS.com/VINCENTIUS MARIO
Rizky Nazar dan Syifa Hadju saat menghadiri konferensi pers peluncuran WeTV Original Series 17 Selamanya di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (2/3/2022).
|
Editor: Dian Maharani

JAKARTA, KOMPAS.com - Perasaan yang berbeda dirasakan oleh Syifa Hadju saat dipasangkan dengan kekasihnya, Rizky Nazar, di WeTV Original Series berjudul 17 Selamanya.

Syifa menuturkan, berakting bersama pacar sendiri justru terasa canggung dalam serial tersebut.

"Kadang suka canggung aja, kayak aneh akting sama dia. Karena udah biasa ngobrol setiap hari, jadi kayak kaku gitu ya, aneh aja. Susah gitu, jadi agak canggung kadang-kadang," kata Syifa, ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (2/3/2022).

Baca juga: Kabar Terbaru Rizky Nazar yang Jalani Rehabilitasi Narkoba

Perasaan canggung itu lahir karena dialog Rizky Nazar dan Syifa terkesan kaku.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Syifa mengaku tak terbiasa melihat Rizky berbicara dengan bahasa dan gaya yang kaku dalam adegan.

Hal itu sangat bertolak belakang dengan percakapan keseharian mereka.

Baca juga: Jadi Anak SMA, Rizky Nazar Turunkan 4 Kg Berat Badan untuk 17 Selamanya

"Lebih ke kayak pengin ketawa-ketawa aja gitu. Lihat mukanya dia kan lucu. Kan biasanya (ngomongnya) biasa aja, tiba-tiba kaku gitu kan lucu," ujar Syifa.

Syifa menilai karakter Putra sangat bertolak belakang dengan sifat asli Rizky.

Aktris berusia 22 tahun itu menyebut sosok Rizky bukan tipe orang yang puitis, sehingga membuatnya sulit menahan tawa.

Baca juga: Kompak, Rizky Nazar dan Syifa Hadju Jadikan Hanung Bramantyo Alasan Terima Peran dalam Serial 17 Selamanya

"Makanya itu dia yang suka bikin aku pengin tertawa. Ini orang mana pernah baca-baca puisi. Terus ini juga rambutnya zaman dulu banget. Culun jadi mau ketawa," lanjut Syifa.

17 Selamanya merupakan serial yang disutradarai Hanung Bramantyo dan bakal ditayangkan di WeTV mulai 10 Maret 2022.

Selain Syifa Hadju dan Rizky Nazar, deretan bintang lain yang memerankan serial ini antara lain Steffi Zamora dan Thomi Baraqbah.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi