Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Tiga Pemain Film Squid Game Bakal Jadi Presenter Critics Choice Awards 2022

Baca di App
Lihat Foto
Soompi.com
Tiga pemeran utama drama Squid Game, Lee Jung Jae, Jung Ho Yeon, dan Park Hae Soo bakal menjadi presenter acara Critics Choice Awards 2022.
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Tri Susanto Setiawan

KOMPAS.com - Tiga pemeran utama drama Squid Game, Lee Jung Jae, Jung Ho Yeon, dan Park Hae Soo bakal menjadi presenter acara Critics Choice Awards 2022.

Semula, Critics Choice Awards yang ke-27 akan diselenggarakan pada 9 Januari 2022. Namun, akibat pandemi Covid-19, pagelaran penghargaan bergengsi itu pun ditunda.

Kini sudah ada kepastian, CCA 2022 akan digelar secara langsung pada 13 Maret 2022 pukul 19.00 waktu setempat.

Baca juga: Bintang Squid Game, Jung Ho Yeon Kembali ke Runway Lewat Paris Fashion Week

Squid Game dinominasikan untuk tiga penghargaan tahun ini, yakni Serial Drama Terbaik, Serial Berbahasa Asing Terbaik, dan Aktor Terbaik (Lee Jung Jae).

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga pemeran utama Squid Game akan menjadi presenter pada upacara penghargaan yang dihelat di Los Angeles, Amerika Serikat.

Selain Lee Jung Jae, Jung Ho Yeon, dan Park Hae Soo, ada juga aktor dan aktris Hollywood yang menjadi MC.

Baca juga: Squid Game Cetak Sejarah dalam Ajang SAG Awards 2022

Antara lain Jimmy Kimmel, Kristen Wiig, Serena, Venus Williams, Issa Rae, Ava DuVernay, Lin-Manuel Miranda, Carey Mulligan, Taika Waititi, Mandy Moore, Jamie Dornan, Mayim Bialik, Ray Romano, JK Simmons, Ken Jeong, Joel McHale, dan banyak lagi.

Sutradara Squid Game Hwang Dong Hyuk juga akan menghadiri upacara penghargaan yang akan datang.

Adapun, Lee Jung Jae dan Jung Ho Yeon baru-baru ini membuat sejarah di Screen Actors Guild (SAG) Awards ke-28.

Baca juga: Bintang Drama Squid Game, Heo Sung Tae Positif Covid-19

Mereka menjadi aktor Korea pertama yang memenangkan penghargaan untuk Outstanding Performance by a Male Actor in a Drama Series dan Outstanding Performance by a Female Aktor dalam Serial Drama masing-masing.

Lee Jung Jae juga memenangkan Best Male Performance in a New Scripted Series di Film Independent Spirit Awards ke-37.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag
Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi