Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tumbuh bersama kekuatan mimpi perempuan Indonesia

Fakta Menarik Konser BTS Permission To Dance On Stage di Seoul

Baca di App
Lihat Foto
AFP/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/MATT WINKELMEYER
BTS, yakni (dari kiri) V, Suga, Jin, Jungkook, RM, Jimin, dan J-Hope, menghadiri American Music Awards (AMA) 2021 yang digelar di Microsoft Theater, Los Angeles, AS, Minggu (21/11/2021).
Penulis: Firda Janati
|
Editor: Novianti Setuningsih

JAKARTA, KOMPAS.com - Boy group BTS telah selesai menggelar konser offline mereka yang bertajuk "Permission To Dance (PTD) On Stage - Seoul".

Selain offline, konser PTD on Stage juga juga digelar online dengan cara disiarkan secara global melalui live streaming di bioskop.

Dalam konser tersebut, RM dkk membawakan lagu-lagu hit BTS di tengah-tengah ribuan penonton yang telah lama menanti konser tersebut.

Banyak hal menarik yang terjadi selama konser "Permission To Dance On Stage - Seoul", berikut rangkuman Kompas.com dari berbagai sumber.

Baca juga: 5 Hal Menarik di Konser BTS Permission To Dance On Stage Seoul

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berlangsung selama tiga hari

Konser "Permission To Dance On Stage - Seoul" berlangsung selama tiga hari, yakni pada 10, 12, dan 13 Maret 2022 di Olympic Stadium, Seoul, Korea Selatan.

Spesialnya, konser hari kedua pada 12 Maret 2022 disiarkan secara global melalui live streaming di bioskop.

Oleh karenanya, penonton di luar Korea Selatan tetap akan mendapatkan pengalaman menonton konser idola favorit mereka.

Konser pertama setelah tiga tahun

Konser offline PTD on Stage menjadi yang pertama setelah terakhir kali BTS menggelar "World Tour 'Love Yourself: Speak Yourself' The Final" pada 2019.

Konser di Seoul itu berlangsung setelah BTS selesai menggelar konser "Permission To Dance On Stage - LA" pada akhir tahun lalu.

Baca juga: Lagu My Universe Milik Coldplay dan BTS Raih Emas di Inggris

Tanpa ada teriakan

Pemerintah Korea Selatan melarang penonton konser bertepuk tangan, berteriak, dan berdiri dalam konser apapun yang digelar di tengah pandemi Covid-19.

Oleh karenanya, Big Hit Music menyediakan clapper yang terbuat dari kertas untuk dibagikan kepada semua penonton yang menyaksikan konser PTD On Stage secara langsung.

Agensi juga menyediakan clapper event, di mana para penonton diberikan instruksi menyuarakan clapper mereka sesuai lagu yang diputar.

Baca juga: Diundang Jin, Lee Sang Yeob Bagikan Foto Nonton Konser BTS di Seoul

Bawakan lagu-lagu hits

Dalam konser kali ini, BTS membawakan deretan lagu terbaik dari album-album mereka.

Beberapa lagu hit yang akan mereka tampilkan mulai dari "Dope", "Life Goes On", "Fire", "ON", "Dynamite", "Butter", hingga "Permission To Dance" yang dipilih menjadi tema konser.

Bukan hanya itu, BTS turut menampilkan koreografi untuk menghibur penggemar mereka, ARMY, yang sudah rindu melihat penampilan mereka selama tiga tahun ini.

BTS membawakan beberapa lagu lain seperti "Outro: Wings". Ada juga lagu "Mikrokosmos" yang diputar saat clapper event.

Baca juga: BTS Cetak 3 Rekor Dunia Baru, Miliki Pengikut Terbanyak di Instagram, Twitter, dan TikTok

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tag

Artikel Terkait

Artikel berhasil disimpan
Lihat
Artikel berhasil dihapus dari list yang disimpan
Oke
Artikel tersimpan di list yang disukai
Lihat
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Artikel dihapus dari list yang disukai
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kompas.com Play

Lihat Semua

Terpopuler
Komentar
Tulis komentar Anda...
Terkini
Lihat Semua
Jelajahi